ABATANEWS, MAKASSAR – Usai salat subuh berjamaah, Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan “Danny” Pomanto mewisuda santri pendidikan Alquran anak-anak untuk taman dewasa di Masjid Nur Al- Aqsa, Kompleks Pertanian Makassar, Jalan Amirullah, pada Ahad (1/5/2022).
Selain mewisuda santri, Danny juga menyerahkan bantuan beasiswa kepada sepuluh orang anak dan remaja yang terdiri dari lima anak perempuan dan lima anak laki laki.
“Walaupun terbatas hanya 10 orang yang mendapat beasiswa dan dua orang untuk umroh, doakan saya bersama ibu Indira banyak rezeki, kita akan buat yang lebih baik lagi tahun depan,” ucapnya.
Baca Juga : Angkatan Kedua Pondok Pesantren Badruttamam Cina, 21 Santri Diwisuda
Danny mengatakan, pada akhir ramadan seperti ini, dirinya sedih akan ditinggalkan bulan suci yang penuh berkah dan pengampunan.
“Kita rindu orang tua kita, kita rindu bertemu bulan suci ramadan yang akan segera meninggalkan kita. Kita harus bersyukur karena kita masih sehat,” ucap Danny sambil terisak mengingat kedua orang tuanya.
Menurutnya tidak semua orang bisa berkesempatan untuk bertemu ramadan kembali dan bersilaturahmi seperti ini lagi, karena ramadan yang akan datang tidak akan sama
Baca Juga : BPKH Ajak Santri Ponpes Putri Ummul Mukminim Aisyiyah Makassar Nabung Haji Usia Dini
“Mari kita meraih kemenangan, selalu berdoa agar bertemu kembali ramadhan ke depan yang lebih baik,” tutur Danny.
Sementara itu kepala bagian Kesejahteraan Masyarakat (Kesra) Kota Makassar, Moh. Syarif mengatakan, kegiatan ini adalah bentuk perhatian bapak Walikota terhadap lingkungannya.
“Ini bisa menjadi contoh buat seluruh masjid masjid agar supaya seluruh jamaah lebih lebih anak anak ke depan, bisa lebih mencintai Masjid dan bisa menjadi contoh bagi masjid di seluruh Makassar,” terang Syarif.