ABATANEWS, MAKASSAR – Ratusan Mahasiswa UIN Alauddin Makassar dari Fakultas Sains dan Teknologi (FST) dengan Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) terlibat tawuran. Aksi tawuran antar mahasiswa yang melibatkan kedua kelompok itu terjadi sekitar siang hingga sore hari di Lapangan Bola, Kampus II UIN, Selasa 29 Maret 2022.
Akibat dari tawuran tersebut sejumlah fasilitas seperti kaca, papan nama Fakultas mengalami rusak parah. Bahkan beberapa mahasiswa serta dosen menjadi korban saat tawuran berlangsung.
Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni UIN Alauddin Makassar Prof Dr Darussalam Syamsuddin mengatakan, pihaknya telah melakukan apat pimpinan. Langkah yang diambil untuk mengantisipasi adanya tawuran susulan yakni mengeluarkan maklumat, kampus ditutup sementara dan pelayanan dialihkan dalam jaringan (Daring).
Baca Juga : Perkuat Penyelenggaraan Statistik Sektoral, Pemkot Makassar Gandeng Institusi Pendidikan
Selain itu, Menurut Guru Besar Politik Islam ini, pihaknya membentuk Tim Investigasi. “Kita akan menindaklanjuti pelaku tawuran dengan membentuk Tim Investigasi. Didalam tim ini melibatkan Bidang Kemahasiswaan, KTU dan Satpam,” jelasnya, Kamis (31/3/2022).
Jika terbukti terlibat aksi tawuran dan pengursakan fasilitas kampus, Prof Darussalam Syamsuddin menegaskan akan memberikan sanksi tegas bagi pelaku tawuran. “Hasil dari investigasi, akan dicocokkan dengan pedoman mahasiswa karena didalam sudah jelas ada sanksi. Mulai dari sanksi ringan berupa Skrosing dan berat berupa DO,” ujarnya.
Menurut Prof Darussalam Syamsuddin, dalam kehidupan kampus sama halnya dengan negara, ada aturan yang mengatur. “Untuk kemahasiswaan ada namanya buku pedoman Mahasiswa itu mengatur tata tertib dalam kampus misalnya adanya insiden seperti kemarin,” jelasnya.
Baca Juga : Wali Kota Makassar dan Rektor UIN Jajaki Kerja Sama Tri Dharma Perguruan Tinggi
Mantan Dekan FSH itu belum bisa memastikan apakah mahasiswa tersebut mendapat sanksi ringan atau berat. Sebab pihaknya masih melakukan pengumpulan bukti.
Yang pasti, ia menegaskan setiap mahasiswa yang akan disanksi memiliki aturan masing-masing. Namun jika ranahnya pidana, Prof Darussalam Syamsuddin membeberkan akan dilimpahkan ke kepolisian.
“Akademik tetap berproses di akademiik, berkaitan ranahnya pidana itu dilimpahkan ke kepolisian, tetap itu akan jalan. Tidak bisa lagi mengatakan bisa diselesaikan dengan apa tapi tidak kita harus berdiri diatas aturan. Apa gunanya supaya kita taat disitu,” imbuhnya.
Baca Juga : Mahasiswa Lintas Lembaga UIN Makassar Gelar FGD Pemilu 2024, Bahas Isu HAM Hingga Money Politik
Prof Darussalam Syamsuddin mengaku, selama sepekan terakhir akan dilakukan evaluasi. Jika ada riak riak maka maklumat yang dikeluarkan Rektor akan diperpanjang.
“Tetap akan mengevaluasi, apalagi berkaitan pidana dan akademik, itu akan berjalan bersamaan kita akan lihat sampai tgl 6, jika masih ada riak riak akan diperpanjang,” tutupnya.