ABATANEWS, MAKASSAR – Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Selatan, Taufan Pawe mengaku, bahwa karakter sosok Andi Sudirman Sulaiman sangat cocok untuk keberlanjutan pembangunan di Sulsel.
“Pribadinya baik, tawadhu, sederhana, dan agamis. Karakternya sangat cocok untuk Sulawesi Selatan,” ujar Taufan Pawe, Selasa (12/11/2024).
Mantan Walikota Parepare dua periode itu juga mengakui, bahwa sinergi Pemerintah Provinsi era Andi Sudirman dengan Kabupaten/Kota di Sulsel terjalin baik.
Baca Juga : Rudianto Lallo Ingatkan Polisi Jaga Netralitas di Pilkada 2024
“Itu sudah sinergi disetiap daerah. Karena Andalan sudah terbukti nyata kerjanya, realistis visinya, dan logis programnya,” jelasnya.
Sebagai salah satu partai politik pengusung, Partai Golkar siap memenangkan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel nomor urut 02, Andi Sudirman Sulaiman.
“Insya Allah, kami sudah perintahkan seluruh kader Golkar wajib menangkan Andalan,” tegasnya.
Baca Juga : Teruji Bisa Mengayomi dan Plural, Komunitas Tionghoa di Sulsel Kembali Dukung Andalan Hati
Salah satu sinergi pembangunan yang dilakukan Pemprov Sulsel dan Pemkot Parepare dengan hadirnya pembangunan jembatan kembar di Kota Parepare.
Dimana tahun 2022 lalu, Pemprov Sulsel dibawah kepemimpinan Gubernur Andi Sudirman Sulaiman, telah mengalokasikan Rp 30 Miliar bantuan keuangan Provinsi TA 2022 kepada Pemerintah Kota Parepare, sebagian besar untuk pembangunan jembatan kembar jalan lingkar tengah.
Kemudian Dinas PUPR Parepare kembali melanjutkan penyelesaian pembangunan jembatan itu. Jembatan ini pun mendukung jalan lingkar tengah (Swaka Alam Lestari) yang dibangun oleh Pemkot Parepare, melalui bantuan keuangan Pemprov Sulsel Tahun Anggaran 2021 lalu senilai Rp10 Miliar.