ABATANEWS – Dalam sebuah video hang diunggah channel Youtube Kiwami Japan, seorang pria yang tidak diketahui namanya, membuat cincin tunangan yang terbuat dari potongan kukunya.
Bahkan potongan kuku ini sengaja dia kumpulkan selama 365 hari alias satu tahun.
Setelah satu tahun mengumpulkan potongan kuku, dia kemudian menghaluskan potongan kuku tersebut dengan menggunakan blender dan menggilingnya hingga menjadi bubuk halus menyerupai tepung.
Baca Juga : Warga Jepara Habiskan Rp250 Juta untuk Bikin Jembatan Usai Jalan Ditutup Tetangga
Selanjutnya, dia mencampur bubuk kuku tersebut dengan sedikit air hingga berbentuk pasta.
Setelah itu, dia kemudian memasukkan zat khusus ke dalam kompresor, dan mengompres bubuk kuku tersebut hingga padat.
Setelah itu, dia kembali memasukkan zat khusus dan memanggang campuran bubuk kuku tersebut dalam oven selama 90 menit.
Baca Juga : Fokus Nonton Bola di Handphone, Pria Ini Terjatuh ke Celah Peron KRL
Setelah dikeluarkan, bubuk kuku tersebut berubah keras seperti tanah liat berwarna hitam dan sedikit lengket.
Proses selanjutnya, si pria kemudian memasukkan hasil olahan kuku tersebut ke dalam cetakan berbentuk berlian pada cincin perak dan jadilah sebuah cincin cantik.