Selasa, 18 Februari 2025 13:48

Potret Chaidir-Muetazim Penuh Semangat Ikuti Gladi Kotor Pelantikan Di Monas

Potret Chaidir-Muetazim Penuh Semangat Ikuti Gladi Kotor Pelantikan Di Monas

ABATANEWS, JAKARTA – Bupati Maros terpilih AS Chaidir Syam bersama wakilnya Muetazim Mansyur mengikuti gladir kotor pelantikan serentak di lapangan Monumen Nasional (Monas) Selasa (18/2/2025).

Keduanya datang menggunakan bus bersama bupati dan wakil bupati daerah se-Sulsel dari Hotel Borobudur tempat rombongan kepala daerah dari Sulsel menginap.

Gladi kotor dimulai pukul 08.00 WIB dipandu langsung dari Kementerian Dalam Negeri. Para Bupati dan Wakil Bupati terpilih dilatih baris berbaris.

Baca Juga : Diprediksi Hujan, Tempat Salat Id di Lapangan Pallantikang Pindah ke Almarkaz Maros

“Hari ini kita mulai dengan peregangan, kemudian latihan baris berbaris sepetti jalan ditempat dan cara belok dan haluan kiri kanan. Intinya supaya semua kompak saat jalan nanti dari Monas ke Istana Negara,” beber Chaidir.

Bupati dan Wakil Bupati dibagi per peleton. Tiap peleton terdiri dari 15 daerah yang diacak tanpa melihat asal provinsi.

Gladi ini berlangsung hingga pukul.10.30 dan rombongan diangkut kembali ke Hotel lokasi menginap. Rangkaian pelantikan akan kembali digelar gladi bersih pada Rabu (19/2/2025).

Baca Juga : Baznas Maros Targetkan Penyaluran ZIS Rp3 Miliar, Naik Dua Kali Lipat dari Tahun Lalu

“Besok gladi bersih kita sudah menggunakan PDU (Pakaian Dinas Upacara) dan kumpul di Monas kembali paling lambat pukul.07.00,” pungkasnya.

Penulis : Azwar
Komentar