Jumat, 16 September 2022 17:25

ESI Gorontalo Gelar Technical Meeting Piala Gubernur Gorontalo

ESI Gorontalo Gelar Technical Meeting Piala Gubernur Gorontalo

ABATANEWS, GORONTALO – Pengurus E-sports Indonesia (ESI) Provinsi Gorontalo menggelar Technical Meeting yang dirangkaikan dengan Press Conference di Pool Side Area Hotel Aston Gorontalo, Jumat (16/09/2022).

Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka persiapan menyambut Piala Gubernur Gorontalo yang akan diselenggarakan di tahun 2022 ini.

Hal Ini juga merupakan pertandingan pertama ESI Provinsi Gorontalo dalam memperebutkan Piala Gubernur Gorontalo.

Baca Juga : 14 OPD Lingkup Pemprov Gorontalo Terima Penghargaan

Direncanakan kegiatan Piala Gubernur ini akan dilaksanakan pada tanggal 21 sampai dengan 24 September 2022, dengan jumlah peserta sebanyak 240 orang.

Untuk perlombaannya sendiri terbagi menjadi empat cabang lomba, yaitu PUBG Mobile (PlayerUnknown’s Battlegrounds), PES ( Pro Evolution Soccer), FF (Free Fire) dan ML (Mobile Legends).

Ketua Umum ESI Provinsi Gorontalo Suryono kepada media mengatakan dari pelaksanaan Piala Gubernur ini nantinya akan ada perwakilan ESI Gorontalo yang disiapkan untuk mengikuti event PorProv (Pekan Olahraga Provinsi) dan Piala Presiden di Bali pada November mendatang.

Baca Juga : Atlet Taekwondo Persembahkan Emas untuk Gorontalo di PON Aceh-Sumut

” Tujuan kami melaksanakan ini adalah seleksi dalam rangka Piala Gubernur yang pertama kita gelar, sekaligus ini seleksi untuk PorProv (Pekan Olahraga Provinsi) setelah itu nanti bulan November apabila memungkinkan, nanti kita akan bawa ke Piala Presiden di Bali,” ucap Suryono.

Selain itu, ESI Provinsi Gorontalo juga sudah mempersiapkan atlet untuk mengikuti kejuaraan Internasional yang akan diselenggarakan di Tianjin China pada tahun 2023 mendatang.

“Target kita itu, Karena pada Maret 2023 akan ada kejuaraan internasional di Tianjin China, kami berharap dua atlet kami yang sudah mempunyai pengalaman internasional Akbar dan Bayu itu bisa menjadi wakil kita untuk di kejuaraan sana,” tutup Suryono. (Arifudin)

Komentar