ABATANEWS, GORONTALO – Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kota Gorontalo melaksanakan dua inovasi layanan yakni SEJAHTERA (Sentra Jajanan Khas Tradisional Reforma Agraria) dan KARAWO (Konsultasi Tanah Masyarakat, Matoduwolo), bertempat di Gelanggang Remaja, BPN Kota Gorontalo, pada Ahad (31/7/2022).
BPN menggandeng dua UMKM binaannya, IKM Afikry dan Putra Kusuma, untuk melakukan Launching SEJAHTERA (Sentra Jajanan Khas Tradisional Reforma Agraria), sebuah program Reforma Agraria dalam bentuk pembinaan dan pemberdayaan UMKM di Kota Gorontalo. Sehingga Program SEJAHTERA ini dapat melebarkan pemasaran produk-produk UMKM serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan penting bergotong royong membantu ekonomi padat karya di Kota Gorontalo.
Selain itu juga, Program KARAWO (Konsultasi Tanah Masyarakat, Matoduwolo), sebuah program konsultasi layanan pertanahan yang dilakukan secara keliling dengan mengunjungi pusat-pusat kegiatan masyarakat dengan tujuan untuk mendekatkan informasi pertanahan ke tengah tengah masyarakat. Hari ini merupakan kali ketiga BPN Kota Gorontalo melaksanakan program tersebut, setelah sebelumnya dilakukan di Kantor Kelurahan Lekobalo dan Pilolodaa.
Kepala Seksi Penataan dan Pemberdayaan, Trezy Andhika, menjelaskan harapannya semoga makin banyak UMKM yang bisa diajak dan rangkul untuk sama-sama menyukseskan Program SEJAHTERA ini. Ke depan, pihaknua akan bekerja sama dengan pemangku kepentingan lainnya untuk mengembangkan inovasi-inovasi yang ada di Badan Pertanahan Nasional Kota Gorontalo, termasuk SEJAHTERA dan KARAWO.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk membuka akses ekonomi bagi masyarakat dan pelaku usaha melalui penyertipikatan tanah maupun program program pemberdayaan lainnya setelah sertifikasi selesai.
Dalam membantu UMKM binaannya, BPN ikut serta dalam memasarkan produk-produk yang merupakan makanan olahan khas tradisional Gorontalo. Seperti IKM Afikry, menjual produk olahan Sagela serta Keripik dan Kacang Khas Gorontalo dan UKM Putra Kusuma menghadirkan ragam jajanan seperti Pia, Kolombengi, Bilibidu dan Kacang Goreng.
Baca Juga : Rudy Salahuddin Paparkan 10 Program Prioritas Penjabat Gubernur di Kemendagri
Kartin Arsyad, mengungkapkan terima kasih kepada Badan Pertanahan Nasional Kota Gorontalo yang sudah mendukung kami selaku UMKM. Lebih khususnya sudah menjadikan IKM Afikry sebagai salah satu Binaan dari Kantor Badan Pertanahan.
“Alhamdulillah, banyak sekali manfaatnya bagi saya selaku UMKM, karena dengan adanya kegiatan seperti tadi pagi tadi, bisa menjadikan produk kami semakin dikenal orang dan bisa menjadikan UMKM lebih maju dan naik kelas, bisa meningkatkan penjualan produk juga. Semoga Badan Pertanahan semakin jaya dan sukses selalu, semakin dekat dengan masyarakat dalam hal pelayanan tentang pertanahan. terima kasih banyak badan pertanahan kota,” tutupnya.
Dari program tersebut, masyarakat dapat berkonsultasi terkait layanan pertanahan yang mereka butuhkan secara langsung, termasuk melakukan pengaduan, agar dapat ditindak lanjuti saat itu juga. Selain itu, melalui KARAWO, BPN Kota Gorontalo membagikan Kartu Layanan Prioritas bagi masyarakat yang berkonsultasi sebagai upaya untuk meningkatkan antusiasme masyarakat dalam menggunakan layanan pertanahan secara mandiri.
Baca Juga : Pemprov Kaltara Kunjungi Inspektorat Gorontalo Untuk Studi MPKD
Badan Pertanahan Nasional Kota Gorontalo berkomitmen untuk terus memberikan inovasi-inovasi layanan yang dapat membantu memudahkan masyarakat mengakses layanan pertanahan maupun sumber-sumber ekonomi melalui aset yang mereka miliki.