Senin, 06 Juni 2022 22:09

Warga Dataran Tinggi Gowa Apresiasi Komitmen Usman Lonta

Warga Dataran Tinggi Gowa Apresiasi Komitmen Usman Lonta

ABATANEWS, GOWA Warga dataran tinggi di Kabupaten Gowa khususnya di Kecamatan Bungaya dan Bottolempangan memberi apresiasi khusus ke Anggota DPRD Sulsel Usman Lonta.

Warga menilai, Usman Lonta mampu memberi penjelasan yang lengkap ke warga terkait fungsi legislatif dan sejumlah permasalahan warga dataran tinggi.

“Kami salut dengan penjelasan dan cara penyampaian Pak Usman tentang masalah warg khususnya jalan,” kata Basri Tunru.

Baca Juga : Tanggapan Gubernur Soal Ranperda APBD, Sembilan Fraksi DPRD Sulsel Sepakati

Seperti disampaikan Usman Lonta, 9 Anggota DPRD Sulsel Dapil Gowa-Takalar telah sepakat memperjuangkan anggaran perbaikan jalan Trans Sapaya-Malakaji yang menghubungkan Gowa dan Takalar.

Hal itu disampaikan oleh Anggota DPRD Sulsel, Usman Lonta saat bertemu dengan masyarakat Kecamatan Bungaya dan Kecamatan Botolempangang (5/6/2022).

“Insya Allah tahun 2023 Trans Sapaya-Malakaji akan dikerjakan, karena sudah masuk dalam RKA Provinsi Sulsel,” kata Usman yang diapresiasi oleh warga.

Baca Juga : Taufan Pawe Coret Nama Kadir Halid Jadi Kandidat Wakil Ketua DPRD Sulsel

Diketahui, kondisi jalan Trans Sapaya-Malakaji rusak parah. Makanya, warga banyak nmengeluhkan jalanan tersebut karena tak kunjung diperhatikan oleh pemerintah provinsi.

Namun, setelah mendapat penjelasan dari Usman yang juga merupakan politikus PAN itu, warga akhirnya mengerti.

Penulis : Azwar
Komentar