Plt Kepala Dinas Kesehatan Maros, Muhamamad Yunus, mengatakan pihaknya terus menggenjot kebut vaksinasi untuk masyarakat Maros. “Yang perlu dibenahi dari segi kesehatan di Kabupaten Maros saat ini, yang paling utama adalah vaksinasi,” katanya.
Dia menjelaskan saat ini capaian vaksin di Maros, baru sekitar 34 persen. “Sampai saat ini baru 34 persen. Kami menargetkan bisa meningkat diatas 50 persen dan keluar dari PPKM level 3,” sebutnya.
Baca Juga : RSUD Haji Vaksin 1.200 Pengungsi di Makassar
Yunus mengaku kendala yang dihadapi selama proses vaksinasi adalah minat masyarakat yang semakin surut untuk mengikuti vaksinasi.
Dia pun menghimbau kepada masyarakat agar segera melakukan vaksinasi. “Yang belum vaksin, mohon segera vaksin, ini untuk menjaga kekebalan tubuh menghindari adanya gelombang ketiga Covid-19,” tuturnya.
Baca Juga : Pemerintah Sedang Pertimbangkan Syarat Vaksin Booster untuk Perjalanan
Selain vaksinasi, program kesehatan yang harus digenjot kedepannya yakni kesehatan lingkungan masyarakat. “Selain itu program kesehatan yang akan menjadi perhatian kami juga kedepannya adalah kesehatan lingkungan masyarakat, masalah jamban sehat,” imbuhnya.
Yunus mengatakan saat ini masyarakat di Maros yang memiliki jamban baru sekitar 54 persen. “54 persen itu dari 103 desa dan kelurahan yang ada di Kabupaten Maros,” tukasnya.