Jumat, 03 Mei 2024 14:23

Tapi Uber Indonesia Akhirnya Raih Medali Setelah 14 Tahun

Tapi Uber Indonesia Akhirnya Raih Medali Setelah 14 Tahun

ABATANEWS, CHINA — Tim beregu Indonesia untuk pertama kali menginjakkan kaki ke babak semifinal pada ajang Piala Uber 2024, yang berlangsung di Chendu, China, setelah 14 tahun. Lolosnya ke babak 4 besar sekaligus memastikan Indonesia akan meraih medali.

Kepastian itu setelah Indonesia berhasil menekuk Thailand dengan skor meyakinkan 3-0 pada babak 8 besar yang berlangsung sejak tadi pagi (3/5/2024).

Kemenangan pertama berhasil diraih oleh tunggal pertama andalan Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung saat berhadapan mantan Juara Dunia 2013, Ratchanok Intanon. Jorji, sapaan akrab Gregoria, berhasil menang dengan straight game 22-20 21-18.

Baca Juga : Link Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia vs China: Ayo Balas!

Kemenangan Jorji juga sangat berharga baginya. Sebab, membuatnya berhasil ‘pecah telur’ atas Ratchanok setelah 8 pertandingan sebelumnya menelan kekalahan.

Kemenangan berikutnya berhasil diraih oleh ganda putri, Apriani Rahayu/Siti Fadia Ramadhanti saat berhasil mengatasi perlawanan dari Jongpolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai. Apri/Fadia juga sukses menang dengan 2 game langsung 21-17 21-14.

Partai ketiga, Ester Nurumi Tri Wardoyo melawan Supaninda Katethong. Laga ini berlangsung sangat ketat. Namun akhirnya, setelah menjalani pertandingan yang panjang dan penuh ketegangan, akhirnya Indonesia sukse melaju ke babak semifinal setelah Ester menang lewat rubber set 19-21 21-19 21-19.

Baca Juga : Hattrick Final! Indonesia Pastikan Lawan China di Partai Puncak Piala Thomas 2024

Pada babak semifinal nanti, Indonesia akan menghadapi Korea Selatan yang pada bakal semifinal menang 3-0 atas China Taipei.

Laga semifinal akan berlangsung besok (4/5/2024) pada pukul 8.30 WIB.

Penulis : Azwar
Komentar
Berita Terbaru