ABATANEWS, JAKARTA – Insiden kecelakaan terjadi di salah satu wahana di Jatim Park 1 Kota Batu, Jawa Timur. Seorang pengunjung terjatuh dari wahana Pendulum 360 hingga mengalami luka parah.
Insiden tersebut terjadi pada Selasa (8/4/2025) sekitar pukul 16.05 WIB. Rekaman video detik-detik seorang remaja terlempar dan terjatuh dari wahana Pendulum 360 viral di media sosial, salah satunya dibagikan oleh akun X @Heraloebss.
Disebutkan bahwa seorang pelajar berusia 13 tahun terluka parah setelah terlempar dari wahana Pendulum 360. Dalam video tersebut, terlihat wahana awalnya berjalan normal dan sempat berputar beberapa kali.
Baca Juga : Dosen Makassar yang Ludahi Kasir Dipecat dari Kampus
Namun ketika putaran keempat atau kelima, pengaman di tubuh korban tiba-tiba terlepas saat posisi wahana berada di ketinggian. Korban sempat berpegangan di kursi wahana dan bergelantungan sebelum akhirnya terlempar dan terjatuh ke tanah.
Melihat insiden tersebut, para pengunjung terkejut dan berteriak histeris. Korban pun langsung dilarikan ke rumah sakit. Insiden tersebut diduga terjadi karena sabuk pengaman tidak berfungsi dengan baik.
Karena jatuh dari ketinggian, korban mengalami patah tulang di bagian kaki dan tangan kanan. Diketahui, korban berinisial RDP merupakan pelajar di salah satu Madrasah Tsanawiyah (Mts) di Kecamatan Lowokwaru Kota Malang.
Baca Juga : Viral Toko Roti Tolak Pembayaran Cash, Ini Aturan Bank Indonesia
Pihak kepolisian tengah menyelidiki kasus ini dengan melakukan pengecekan SOP, kelayakan alat dan tanggung jawab operator wahana. Diduga, ada kelalaian dalam sistem keamanan wahana.
Sementara itu, pihak manajemen Jatim Park 1 membenarkan adanya peristiwa tersebut dan akan bertanggung jawab atas biaya pengobatan dan pemulihan korban. Saat ini, wahana Pendulum 360 telah dihentikan operasionalnya untuk sementara waktu.
Sontak, video tersebut langsung mengundang sorotan netizen. Tak sedikit netizen membagikan pengalaman mereka dan mempertanyakan keamanan wahana tersebut di Jatim Park 1.
Baca Juga : Pria Ghana Ini Mengaku Nabi, Bangun Bahtera Hadapi Banjir Besar pada Natal 2025
“Beberapa wahana extrem di Jatim Park 1 beneran butuh perawatan lebih lanjut. Terakhir kesana main rollercoaster aja itu speed-nya nakutin banget, kerangka-kerangka nya pada bunyi serasa mau copot & parahnya ada pengaman yg gak kuat jadi pindah ke bangku belakang,” tulis akun @nek***.
“Kualitas buruk, maintenance tidak ada, inspeksi tidak pernah dilakukan. Cuma modal doa?,” tulis akun @joa***.
“Itulah wahana-wahana yang ada di Indo tuh level safetynya meragukan wkwkwwk, Gw ga pernah percaya apa-apa yg berkaitan dengan safety trus dioperasikan orang indo ,” tulis akun @saf***.
Baca Juga : AMPI Sulsel Respon Soal Pandji Sindir Suku Toraja Hingga Viral
“Pernah naik itu di jatim park dan emang sabuknya ga kencang masi longgar jadi pegangannya aku kuatin bgt takut bgt sumpah turun turun mual ga nafsu mau ngapa-ngapain,” tulis akun @kyt***.
“Pengelola wahananya mesti bersyukur dan berterimakasih banyak tuh kayaknya. Soalnya kalau dia mati, bisa langsung ditutup itu wahana, bahkan ada yg dipenjara krn pasal kelalaian,” tulis akun @mud***.
“Gak berani naik kayak ginian kalo di Indonesia. Tahu sendiri sdmnya kayak apa,” tulis akun @ibn***.
Baca Juga : Viral WN AS Disebut Kehilangan Uang USD 5000 di Bea Cukai Soetta, Begini Faktanya
“Innalillahi ngeri banget. Gue pernah ke jatim park, emang wahananya ga terlalu terawat sih, untung masih dikasih keselamatan pas naik wahana nya,” tulis akun @dwi***.
“Gw pernah disana juga, naik salah satu wahana, shoulder harness gw ga ngelock dengan sempurna. Gw udah laporan ke petugas tapi dia bilang itu gak apa-apa dan aman. Gw bilang mau pindah tapi ga dibolehin sama petugasnya. Sad sad,” tulis akun @mis***.