Jumat, 23 Juni 2023 18:29

Pesawat SAM Air Jatuh di Hutan Papua, Korban Belum Bisa Dievakuasi

Tangkapan layar video di media sosial yang menunjukkan pesawat SAM Air terbakar usai terjatuh di hutan Kabupaten Yalimo, Papua, Jumat (23/6/2023).
Tangkapan layar video di media sosial yang menunjukkan pesawat SAM Air terbakar usai terjatuh di hutan Kabupaten Yalimo, Papua, Jumat (23/6/2023).

ABATANEWS.COM – Sebuah pesawat milik maskapai Semuwa Aviasi Mandiri atau SAM Air jatuh. Pesawat dengan nomor penerbangan PK-SMW ini, jatuh di wilayah pegunungan Papua, Jumat (23/6/2023).

Dari informasi yang dihimpun, pesawat awalnya hilang kontak usai lepas landas sekitar pukul 11.53 WIT. Sebanyak enam orang dilaporkan menjadi korban dalam insiden pesawat jatuh ini.

Hanya saja, kondisi seluruh korban belum diketahui nasibnya. Sebab di wilayah tersebut tengah dilanda cuaca yang kurang baik.

Baca Juga : Kronologi Jatuhnya Pesawat Latih di Tangerang Selatan

“Cuacanya kurang bagus. Terus daerahnya gunung, jadi pasti besok (dievakuasi) kalau cuacanya bagus,” kata Kapolres Yalimo, Kompol Rudolf, dikutip tayangan Kompas TV.

Ia menambahkan, sejak siang tim SAR gabungan dari Polri hingga TNI telah berupaya melakukan evakuasi. Namun karena cuaca buruk, kemungkinan besar proses evakuasi dilanjutkan pada Sabtu besok.

Adapun pesawat yang jatuh di hutan Kabupaten Yalimo, Papua Pegunungan ini mengalami kerusakan yang sangat parah. Bahkan, sebuah video yang beredar di media sosial menampilkan pesawat terbakar hingga hancur.

Penulis : Wahyu Susanto
Komentar