ABATANEWS.COM – Pihak Kereta Api Indonesia (KAI) mengantongi identias pelaku pelecehan terhadap wanita. Insiden ini terjadi di area Stasiun Tanah Abang, Jakarta Pusat, pada 2 April 2025 lalu.
Kejadian tersebut bermula saat seorang wanita turun dari kereta danmenaiki tangga eskalator. Kemudian seorang lelaki mengeluarkan air sperma yang mengenai belakang korban.
Korban yang trauma menceritakan hal tersebut kepada supir taksi online yang ia tumpangi. Dalam rekaman video yang beredar hingga viral, korban menceritakan kejadian yang dialaminya.
Baca Juga : Guru Besar UGM Lecehkan Mahasiswa Sejak 2023, Begini Modusnya
Terkait hal itu, KAI Commuter langsung melakukan penelusuran. Yakni dengan cara memeriksa rekaman CCTV di area stasiun Tanah Abang.
“Laporan tersebut segera ditindaklanjuti dengan penelusuran melalui System CCTV Analytic untuk melacak terduga pelaku,” kata Manager Public Relations, Leza Arlan lewat keterangan tertulis pada Minggu (6/4/2025).
Menurutnya dari hasil penelusuran, pihaknya bisa mengidentifikasi pria tak bermoral tersebut. “Terduga pelaku juga disinyalir melakukan tindak pelecehan tersebut karena mulai dari turun kereta hingga hall bawah stasiun terus mengikuti korban.
Baca Juga : Agak Lain, Ojol Ini Dapat Pesanan Kunjungi Makam Ibu Dari Customer
“Dan sampai terekam hal yang mencurigakan. Selain itu, KAI Commuter juga akan berkoordinasi dengan pihak berwajib untuk menindaklanjuti hal tersebut,” pungkasnya.