Senin, 06 September 2021 09:01

Nenek 116 Tahun Berhasil Sembuh dari Covid-19

Ilustrasi ruang perawatan Covid-19 (REUTERS/Willy Kurniawan)
Ilustrasi ruang perawatan Covid-19 (REUTERS/Willy Kurniawan)

ABATANEWS – Ayse Karatay diberi umur yang panjang. Nenek 116 tahun asal Turki ini, berhasil sembuh dari Covid-19.

Karena semakin membaik, nenek Ayse kini telah dipindah ke bangsal perawatan normal.

“Ibu saya sakit dan tinggal di ICU selama tiga minggu. Kesehatannya sekarang sangat bagus dan keadaannya semakin membaik,” ujar sang anak, Ibrahim, dikutip dari Al Arabiya.

Baca Juga : Eks Kadinsos Makassar Jadi Tersangka Kasus Mark Up Bansos Covid-19

Ayse, dari Emirdag di Afyonkarahisar, Turki Barat, dirawat di Rumah Sakit Kota Eskisehir setelah jatuh sakit dan dinyatakan positif Covid-19 bulan lalu.

Ayse lahir pada zaman Kerajaan Ottoman, ketika tanggal lahir yang tepat jarang tercatat secara resmi.

Ibrahim mengatakan ibunya baru mendapatkan suntikan vaksin Sinovac satu dosis sebelum sakit, menambahkan ibunya kemungkinan tertular salah seorang anggota keluarga.

Baca Juga : Turki Blokir Instagram, Diduga Ketegangan dengan Amerika Serikat

Sumber: merdeka.com

Komentar