Selasa, 22 Agustus 2023 19:07

Megawati Ngaku Kenal dengan Presiden Putin: Ukraina Bisa Hancur dalam Sehari

Ketua Umum DPP PDIP, Megawati Soekarnoputri menegaskan tidak akan mengumumkan calon presiden usungan partainya di acara HUT ke-50 PDIP, yang digelar JIExpo Kemayoran, Jakarta, pada Selasa (10/1/2023). (Dok PDIP)
Ketua Umum DPP PDIP, Megawati Soekarnoputri menegaskan tidak akan mengumumkan calon presiden usungan partainya di acara HUT ke-50 PDIP, yang digelar JIExpo Kemayoran, Jakarta, pada Selasa (10/1/2023). (Dok PDIP)

ABATANEWS, YOGYAKARTA — Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri bercerita tentang konflik Rusia-Ukraina, saat berpidato di hadapan relawan di Pendopo Agung Kedhaton, Royal Ambarrukmo, DIY, pada Selasa (22/8/2023).

Dalam kesempatan itu, Megawati mengaku mengenal dengan Presiden Rusia, Vladimir Putin, yang kini dianggap sebagai salah satu pemimpin negara yang paling berpengaruh di dunia.

“Saya tuh bukannya sombong, saya kenal Putin dari dia Sekretaris Wali Kota Saint Petersburg. Jadi saya tahu,” kata Presiden kelima Indonesia itu.

Baca Juga : Jelang Pencoblosan, Megawati: Kita Harusnya Belajar dari Rakyat Ghana

Megawati berpandangan, Putin bisa saja ‘menghabisi’ Ukraina dalam waktu satu malam. Kendati demikian, ia pun turut prihatin, lantaran perang kedua negara berlarut-larut.

“Sekarang coba liat satu contoh. Rusia dengan Ukraina bayangin ini sudah berapa bulan ya, ada mau setahun? Kalau dia (Putin) mau habisi Ukraina itu satu hari: Dang! tapi kan enggak,” ucap Megawati sembari telunjuknya memeragakan semacam tembakan.

Ia pun berpendapat soal apa yang jadi pemicu perang tak berkesudahan itu. Menurut Megawati, konflik ini dikarenakan Ukraina yang terus meminta bantuan oleh NATO.

Baca Juga : Batuk-batuk, Alasan Megawati Tak Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran Jadi Presiden dan Wapres

“Yang beliau (Putin) kesal, kenapa Ukraina minta bantuan NATO, karena apa? Karena Ukraina adalah pintu gerbang masuk ke Rusia,” tutur dia.

Berkaca dari konflik Rusia-Ukraina, Ketua Dewan Pengarah BPIP ini meminta bangsa Indonesia harus terus bersatu. Indonesia merupakan negara yang besar di region Asia Tenggara.

“Saya bilang pada pemimpin ASEAN, oke kita ASEAN but ngerti Indonesia is your brothers, karena kita paling gede, kebayang gak? Kalau kita terpecah belah, namanya ASEAN itu, Myanmar aja gak selesai, ini geopolitik, yang harus kita tahu sebagai bangsa Indonesia,” kata Megawati.

Baca Juga : Sisa 3 Hari, MPR Belum Sampaikan Undangan Pelantikan Presiden ke Megawati

“Dari situ kita akan tahu posisi kita di mana, harus apa, supaya maju ke depan,” tutur dia.

Penulis : Azwar
Komentar