ABATANEWS.COM – Aksi heroik dilakukan karyawan minimarket. Pasalnya, karyawan tersebut berhasil menggagalkan aksi perampokan dengan menggunakan senjata api (Senpi).
Kejadian itu, pun viral di media sosial setelah beredarnya video pegawai minimarket menggagalkan aksi perampokan. Seperti unggahan instagram @fakta.jakarta yang dilihat pada Sabtu (4/11/2023).
Dalam rekaman tersebut, nampak perampokan menggunakan helm berwarna hitam sambil mengancam pegawai minimarket dengan Senpi. Aksi tersebut terlihat berlangsuhg di dalam minimarket.
Baca Juga : Viral Rumah di Jogja Dijual Rp25 Juta, Dianggap Seram hingga Disorot Joko Anwar
Salah satu pegawai yang merupakan laki-laki mendatangi perampokan dengan tangan kosong. Pegawai tersebut kemudian mencekik perampokan hingga terpojok.
Kemudian datang lagi satu orang pegawai minimarket yang langsung menyerang perampok. Kedua pegawai tersebut lantas meringkus perampok.
Aksi kedua karyawan minimarket itu, lantas menuai pujian dari warganet. Banyak diantara mereka meminta agar kedua karyawan dinaiikan gajinya hingga diberikan bonus.
Baca Juga : Viral Bayi Tertahan di Bidan Karena Orangtua Belum Mampu Lunasi Biaya Persalinan Rp2,5 Juta
“Naik kan gaji karyawan itu, minimal dikasih bonus,” tulis akun @firmansyah97_
Ada pula warganet menuliskan kome tar agar kedua karyawan mendapat liburan, bonus, hingga uang pasangan. Meski demikian, banyak pula warganet menilai kedua karyawan berani menggagalkan perampok karena mengetahui Senpi yang digunakan adalah mainan.
“Udah liat dia itu pistol pura2. Salah satu indikasi kalau rampok kecil pakai pistol moderen model cardridge biasanya pulsu. Soalnya susah dibikin KW nya. Kalau aslinya mahal. Yang patut diwaspadai kalau modelnya ammoammo model barrel,” tulis @prinovi87