ABATANEWS, MAKASSAR – Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares merasa sangat senang dengan kedatangan striker baru tim, Everton Nascimento. Ia, bahkan blak-blakan memuji pemain asal Brazil itu.
Everton diketahui telah tiba di Makassar dan langsung mengikuti sesi latihan bersama tim di Lapangan BSC, Senin kemarin. Pihak PSM Makassar dalam akun Instagram resminya, juga telah memperkenalkan pemain kelahiran 3 Juli 1993 itu.
Bernardo pun senang karena Everton sudah bergabung dengan tim. Yang bikin ia semakin senang lantaran pemain berusia 28 tahun itu sangat cepat dalam hal adaptasi
Baca Juga : Kualifikasi Piala Afrika, Bomber PSM Tito Okello Dipanggil Timnas Sudan Selatan
“Dia mau adaptasi dengan cepat agar bisa tampil di Piala AFC. Ini sangat bagus karena pemain peduli terhadap performa tim,” ungkap Bernardo Tavares.
Selain itu, pelatih asal Portugal ini juga memuji pemain yang bisa dipasang sebagai sayap kanan itu. Tak lain, setelah Everton baru saja menyelesaikan kompetisi di klub sebelumnya namun telah tiba di Makassar.
“Saya sebenarnya agak terkejut karena dia baru menyelesaikan Liga minggu lalu dan langsung datang,” jelasnya.
Baca Juga : PSM Ditahan Imbang Persija, Bernardo Tavares Sebut Wasit Tidak Adil
Everton sendiri, sebelumnya memperkuat klub asal Bahrain, Al Hidd di musim 2021-2022. Ia juga pernah memperkuat klub Bahrain lainnya yakni Muharraq dari musim 2018-2019 dan musim 2019-2020.
Jauh sebelumnya, ia diketahui pernah bermain di sejumlah klub dari berbagai negara. Seperti di Portugal, Korea Selatan hingga Brazil.