ABATANEWS, JAKARTA — Kekayaan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno turun drastis. Tak tanggung-tanggung, kekayaan Sandi anjlok sebanyak kurang lebih Rp3,1 triliun.
Hal itu diketahui setelah Ketua Bappilu DPP PPP itu melaporkan harta kekayaannya alias LKHPN ke KPK untuk tahun 2023.
“Nasib melewati tahun politik. Laporan LHKPN turun 3T, berat badan juga turun 3 kg (emoticon ketawa),” tulis Sandiaga di akun instagramnya, yang dikutip pada Sabtu (9/3/2024).
Baca Juga : Kemenparekraf RI Sebut F8 Makassar Patut Jadi Percontohan Event di Indonesia
Berdasarkan data LHKPN, kekayaan Sandi pada tahun 2022 sebanyak Rp10,99 triliun. Namun, saat laporannya pada tahun ini, kekayaannya tersisa Rp7,97 triliun.
“Pesan saya untuk siapapun yang ingin terjun ke kancah politik atau pejabat publik, bersiaplah untuk mengabdi kepada masyarakat, bukan fokus pada peningkatan kepemilikan atau harta kita,” imbu mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu.
Seperti diketahui, Sandiaga termasuk nama yang cukup santer disebut-sebut akan ikut maju pada Pilpres 2024 lalu. Makanya, tak jarang, Sandiaga kerap melakukan perjalanan keliling Indonesia.
Baca Juga : Sandiaga Uno Luncurkan Anugerah Desa Wisata Indonesia 2024
Hanya memang, Sandi pada akhirnya gagal ‘dipinang’ oleh capres untuk maju sebagai cawapres.