ABATANEWS – Pengurus DPC Partai Gelora Mariso resmi dilantik di Pantai Tanjung Bayang, Makassar, Sabtu (30/10/2021).
Ketua DPD Partai Gelora Indonesia Kota Makassar E.Z. Muttaqien Yunus juga melantik sebanyak 9 PAC yang merupakan pengurus Partai Gelora tingkat Kelurahan se-Kecamatan Mariso.
Dalam sambutannya, Ketua DPC Gelora Mariso Irsyad Abdullah mengatakan, Gelora Mariso siap memenangkan kontestasi politik yang akan datang.
Baca Juga : Sambangi KPU, Gelora Makassar Siap Masuk Gelanggang Pemilu 2024
“Kami dari pengurus Gelora Kecamatan Mariso solid, kuat, dan militan. Kami siap memenangkan Partai Gelora khususnya di Kecamatan Mariso,” ungkapnya.
EZ Muttaqien Yunus dalam sambutannya optimis Kecamatan Mariso mampu memberikan minimal 1 kursi bagi Gelora di DPRD Kota Makassar.
“Saya bersyukur DPC Mariso hari ini dilantik dan ini menjadi satu momen yang menunjukkan soliditas dan militansi teman-teman pengurus di DPC Mariso. Insyaallah dengan modal struktur yang ada dengan semangat, soliditas dan militansi teman-teman yang seperti ini, saya yakin InsyaAllah akan memberikan satu kursi bagi Gelora di DPRD Makassar,” ujarnya.
Baca Juga : Gelora Makassar Silaturahmi Usai Lebaran Lewat Fun Soccer
Sekitar 50 pengurus anak cabang se-Kecamatan Mariso yang dilantik, terdiri dari Ketua, Sekretaris, dan Bendahara di masing-masing Kelurahan yang ada di Kecamatan Mariso. Pelantikan ditutup dengan santap siang bersama pengurus dan warga sekitar Tanjung Bayang.