Minggu, 30 Juni 2024 13:11

Danny Pomanto dan Indira Yusuf Ismail Kompak Dapat Penghargaan dari Pemerintah Pusat

Danny Pomanto dan Indira Yusuf Ismail Kompak Dapat Penghargaan dari Pemerintah Pusat

ABATANEWS, MAKASSAR — Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto dan Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kota Makassar Indira Yusuf Ismail mendapatkan penghargaan dari pemerintah serta lembaga nasional.

Penghargaan kepada mereka diberikan pada momen peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-31 yang dipusatkan di Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng). Untuk Ramdhan atau karib disapa Danny, ia dianugerahi penghargaan Satyalancana Wira Karya Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Widodo).

Penghargaan diberikan atas dedikasi dan peran aktif Danny dalam menyukseskan program pembangunan keluarga, kependudukan, serta keluarga berencana atau Bangga Kencana. Sementara Indira menerima Tanda Penghargaan Manggala Karya Kencana dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN).

Baca Juga : PJ Sekda Optimis Makassar Wakili Sulsel di Lomba Kelurahan Tingkat Nasional

Indira dinilai berkontribusi besar dalam mendukung berbagai program yang berorientasi pada pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga.

Duet sosok tersebut dinilai menjadi sosok kunci atas kemajuan Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), berkat kepemimpinan yang solid. Secara keseluruhan, keduanya dinilai telah berhasil mengubah wajah Makassar melalui berbagai inovasi. Mereka juga sering mengikuti berbagai kegiatan masyarakat.

Kompaknya pasangan pemimpin ini juga terlihat dari upaya mereka dalam mengatasi berbagai tantangan kota, seperti kemacetan, banjir, dan masalah sosial lain. Melalui pendekatan yang kolaboratif dan solutif, mereka berhasil menghadirkan berbagai solusi yang efektif serta berkelanjutan.

Baca Juga : Dikunjungi TP PKK Kota Makassar, Wawali Tangsel Puji Hospitality Kota Makassar Saat APEKSI

Danny mengatakan, penghargaan yang didapatkan dirinya merupakan hasil kerja dari semua pihak.

“Penghargaan ini berkat kerja kita semua. Alhamdulillah, kami berdua dapat penghargaan negara. Satyalancana Wira Karya dari Bapak Presiden dan penghargaan Manggala Karya Kencana untuk ibu Indira dari Kepala BKKBN. Terima kasih untuk semua,” ujar Danny, pada Minggu (30/6/2024).

Di sisi lain, Indira mengaku bahwa penghargaan yang mereka terima bukan hanya sekadar pengakuan atas kerja keras, tetapi juga simbol dari hasil nyata sebuah kepemimpinan yang solid dan kompak.

Baca Juga : Kongres DPK, Firman Pagarra Terpilih Jadi Ketua IKAPTK 2024/2029

“Penghargaan ini merupakan hasil kerja keras dan kerja sama semua pihak, terutama para pengurus, anggota, dan kader PKK Kota Makassar yang telah bekerja tanpa kenal lelah di lapangan. Semoga prestasi ini menjadi motivasi bagi kita semua untuk terus bekerja demi kebaikan bersama,” jelas Indira.

Penulis : Azwar
Komentar