Jumat, 12 April 2024 14:33

6 Pebulutangkis Indonesia yang Pastikan Tiket Olimpiade Paris 2024

6 Pebulutangkis Indonesia yang Pastikan Tiket Olimpiade Paris 2024

ABATANEWS, JAKARTA — Indonesia memastikan 6 wakilnya akan berlaga pada Olimpiade Paris 2024 akhir tahun ini.

Wakil terakhir yang memastikan tiket pagelaran empat tahunan itu yakni ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Rinov/Pitha menyegel tiket olimpiade setelah dirinya dipastikan tersingkir pada babak 16 besar Kejuaraan Bulutangkis Asia Individu di China.

Baca Juga : Atlet Berprestasi di Olimpiade Paris Dapat Bonus, Nilainya Rp 6 Miliar

Kendati kandas di babak 16 besar, lawan Rinov/Pitha yang juga berburu poin untuk masuk ke gelanggang olimpiade, juga turun dikalahkan oleh lawannya. Dengan begitu, Rinov/Pitha yang akhirnya berhasil menyegel kuota terakhir dari 16 pasangan yang berhak ke Paris.

“Indonesia menambah wakil ke Olimpiade Paris 2024 lewat pasangan ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari,” tulis PBSI dalam unggahan di media sosial.

Sementara itu, 5 wakil Indonesia lainnya lebih dulu memastikan tiket ke Olimpiade Paris. Yaitu tunggal putra, Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting. Lalu ada Gregoria Mariska Tunjung dari sektor tunggal putri.

Baca Juga : Presiden Jokowi Serahkan Bonus untuk Atlet Olimpiade Paris 2024: Emas Rp6 M, Perunggu Rp1,6 M, dan Non-Medali Rp250 Juta

Pada sektor ganda putra diwakili oleh pasangan Fajar Alfian/Muh Rian Ardianto. Serta ganda putri dari pasangan Siti Fadia Ramadhanti/Apriani Rahayu.

 

Penulis : Azwar
Komentar