Jumat, 28 November 2025 15:10

WNI Jadi Korban Kebakaran Apartemen di Hong Kong

Kebakaran dahsyat di beberapa gedung apartemen Hong Kong pada Rabu (26/11/2025). (AFP/Yan Zhao)
Kebakaran dahsyat di beberapa gedung apartemen Hong Kong pada Rabu (26/11/2025). (AFP/Yan Zhao)

ABATANEWS.COM – Warga Negara Indonesia (WNI) ikut jadi korban kebakaran apartemen di Hong Kong. Kebakaran itu melanda kompleks perumahan Wang Fuk Court di Hong Kong, pada Rabu (26/11/2025).

Berdasarkan laporan yang turut dismadaikan Kemlu RI, hingga Jumat pagi (28/11), jumlah korban meninggal mencapai 94 orang. Kemlu RI menyebut belum ada pembaruan mengenai total WNI yang menjadi korban tewas maupun luka dalam kejadian tersebut.

Namun, dua WNI sebelumnya dilaporkan meninggal dan dua lainnya terluka, seluruhnya merupakan PMI sektor domestik. KJRI Hong Kong bersama Satgas Pelindungan WNI terus melakukan pemantauan langsung ke area terdampak.

Baca Juga : Kebakaran di BTN Tabaria Makassar Diduga Berasal dari Api Pembakaran Sampah

Mereka juga menyampaikan bantuan makanan, minuman, serta kebutuhan dasar bagi WNI yang sementara ditempatkan di lokasi penampungan. Koordinasi intensif dilakukan dengan otoritas Hong Kong, LSM, serta komunitas diaspora Indonesia untuk memastikan perlindungan menyeluruh bagi para pekerja migran.

“Sementara satu lainnya, sudah dalam kondisi stabil dan tinggal menunggu untuk dipulangkan [dipulangkan dari rumah sakit)],” menurut keterangan tertulis Kemlu RI di Jakarta, Jumat (28/11/2025).

Sebelumnya diberitakan ada dua WNI yang meninggal dunia dan dua WNI yang terluka akibat kebakaran di Hong Kong, yang semuanya merupakan pekerja migran Indonesia (PMI) di sektor domestik.

Baca Juga : Kebakaran di Jl Cendrawasih Makassar Hanguskan 7 Rumah, 43 Jiwa Terdampak

Kemlu RI menyatakan belum terdapat pembaruan mengenai warga Indonesia yang menjadi korban tewas atau terluka dalam kejadian itu.

KJRI Hong Kong bersama Satgas Pelindungan WNI kembali mendatangi area kebakaran untuk menemui para WNI yang Ditempatkan di sejumlah lokasi perlindungan di sekitar kawasan tersebut dan memastikan kondisi mereka pasca kejadian.

Pihak bantuan KJRI dan Satgas juga memberikan makanan dan minuman serta barang-barang lainnya yang dibutuhkan untuk para WNI di lokasi penampungan.

Baca Juga : 8 Unit Rumah Terbakar di Jl Sultan Abdullah Raya Makassar

KJRI Hong Kong menyatakan akan terus melakukan koordinasi secara intensif dengan perwakilan terkait otoritas Hong Kong, lembaga swadaya masyarakat (LSM), organisasi PMI dan diaspora Indonesia lainnya.

Penulis : Wahyuddin
Komentar