Rabu, 17 September 2025

Wawali Hermanto Inspektur Upacara HKN Pesankan ASN Jaga Integritas, Fokus Bekerja dan Berikan Pelayanan Terbaik

Wawali Hermanto Inspektur Upacara HKN Pesankan ASN Jaga Integritas, Fokus Bekerja dan Berikan Pelayanan Terbaik

ABATANEWS, PAREPARE – Wakil Wali Kota Parepare Hermanto menjadi inspektur upacara pada peringatan Hari Kesadaran Nasional (HKN) tingkat Kota Parepare di Lapangan Binalipu, Rabu (17/9/2025).

Upacara bendera berlangsung khidmat, diikuti oleh para pejabat lingkup Pemerintah Kota Parepare, di antaranya Pj Sekda Amarun Agung Hamka, para Staf Ahli, Asisten, jajaran Kepala OPD di antaranya Kepala Bappeda Zulkarnaen Nasrun, Kepala Dinas Kominfo M Anwar Amir, para Camat dan Lurah, serta jajaran ASN se-Parepare.

Dalam amanatnya, Wawali Hermanto membacakan arahan Wali Kota Parepare Tasming Hamid berpesan kepada seluruh ASN untuk menjaga integritas.

Baca Juga : Pemkot Parepare dan DPRD Bahas Pengelolaan Masjid Raya sebagai Cagar Budaya

“Integritas bukan hanya tentang kejujuran, tapi juga wujud tanggung jawab dan dedikasi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Tanpa integritas kepercayaan dari masyarakat akan berkurang,” ingat Hermanto.

Mantan Anggota DPRD Parepare ini mengingatkan agar pelayanan publik harus berjalan baik, dan kepercayaan masyarakat kepada ASN harus terus tumbuh.

“Berikan yang terbaik sebagai anggota KORPRI. Jangan terpengaruh isu mutasi tetap fokus dalam bekerja berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” pesan Hermanto.

Baca Juga : IOF Parepare Siap Meriahkan HUT ke-66 Kota Parepare, Tasming Hamid Beri Dukungan Penuh

Hermanto juga menyinggung soal pengaktifan kembali Siskamling mulai di tingkat RT dan RW. Dengan pengaktifan Siskamling ini, dia optimis keamanan, ketentraman, dan kondusifitas di Parepare terus terjaga.

Di penghujung arahan, Wawali mengapresiasi kedisiplinan ASN Parepare yang rutin melaksanakan upacara HKN, dan mendorong terus meningkatkan kinerja dan kedisiplinan.

Pada upacara HKN kali ini jajaran Bappeda bertugas selaku pelaksana upacara. Sekretaris Bappeda Dede Alamsyah Wakkang menjadi perwira upacara, Kabid Litbang Bappeda Andi Pangurisan Walinono jadi pemimpin pangkat.

Baca Juga : Wali Kota Parepare Turun Langsung Pantau Perbaikan Jalan dan Penataan Masjid Terapung

Kemudian staf Bappeda Hajriana pembaca pembukaan UUD 1945, A Devita Angreni Harman pembaca Panca Prasetya KORPRI, Zulhaksa Kasim pembaca doa, dan Nur Alim Firman ajudan inspektur upacara.

Di akhir upacara Wawali menyerahkan SK kepada beberapa ASN yang purna bakti, dan SK kepada beberapa ASN yang naik pangkat.

Komentar