ABATANEWS, JAKARTA – Media sosial baru-baru ini dihebohkan dengan video kemunculan seekor tapir masuk ke rumah warga di Kepahiang, Bengkulu, Sumatera Selatan. Kejadian langka itu awalnya diunggah oleh akun Instagram @penjelajah_bumi_rafflesia, dan menuai banyak sorotan netizen usai dibagikan ulang oleh akun @fakta.jakarta.
Dalam video tersebut terlihat seekor tapir masuk ke rumah warga. Tidak hanya berada di dalam rumah, hewan yang juga dikenal sebagai satwa dilindungi ini berhasil menaiki tangga hingga ke lantai 2.
Ketika tapir tersebut menjelajahi rumah, sejumlah warga setempat tampak berkumpul di lantai 1 untuk melihat momen yang tidak biasa tersebut. Mereka terkejut dengan kemunculan tapir yang biasanya hanya dijumpai di sekitar hutan.
Baca Juga : Ngaku TikTokers, Pemuda Ini Belanja Puluhan Keranjang Tapi Tidak Punya Uang Untuk Bayar
Para warga tersebut pun berusaha mencari cara agar bisa melakukan evakuasi pada tapir tersebut.
“Kita cari akal dulu ya,” kata seorang pria dalam video tersebut.
Alhasil, video kemunculan seekor tapir di rumah warga langsung viral dan menjadi perbincangan netizen. Pasalnya, kemunculan hewan langka ini di permukiman warga sangat jarang terjadi.
Baca Juga : Viral Sound Horeg Tak Bisa Lewat, Kru Rusak Atap Warung Milik Warga
“Awalnya gue kira penampakan,” tulis akun @_or***.
“Kayaknya dia baik, dia hanya tersesat,” tulis akun @ich***.
“Awasss… hewan dilindungi. Jangan mau masuk penjara bang. Dia datang sendiri,” tulis akun @wie***.
Baca Juga : Agak Lain, Sound Horeg Kini Beraksi di Tengah Laut
“Jangan dirawat bro, takut masuk penjara,” tulis akun @moc***.
“Ada apa dengan hutan sekitar? Hingga hewan yang seharusnya tinggal disana malah masuk ke pemukiman,” tulis akun @kea***.
“Jika hewan langka yang jarang terlihat sudah turun ke pemukiman, maka alamnya sedang tidak baik-baik saja,” tulis akun @ren***.
Baca Juga : Viral Paket Isi Ular Ukuran Besar Tanpa Kandang, Bikin Kurir Kaget
“Hutannya sudah mulai terancam untuk mencari makan,” tulis akun @nei***.