ABATANEWS.COM – Viral di media sosial sebuah video yang memperlihatkan petugas mencopot bendera Palestina yang dipasang oleh suporter di pagar pembatas.
Video tersebut direkam saat pertandingan Liga 1 antara Persib Bandung vs PSS Sleman di Stadion Glora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Sabtu (28/10/2023).
Video tersebut viral dan beredar di berbagai platform media sosial, salah satunya dibagikan oleh akun Instagram @viralsekali.
Baca Juga : Tavares Puji Tim Medis Persebaya Usai Tyronne Del Pino Sempat Kolaps di Lapangan
Terlihat seorang petugas mencabut bendera Palestina yang terpasang di pagar tribun stadion GBLA. Melihat hal itu, seorang supporter mempertanyakan alasan petugas melepas bendera Palestina.
“Kenapa dicabut? Suruh siapa dicabut? Palestina bro! Pasang lagi,” ujar seorang suporter dalam bahasa Sunda.
Petugas tersebut tampak menghampiri suporter yang protes dan meminta maaf. Dia mengatakan kalau ada yang menyuruhnya untuk melepas bendera Palestina yang dipasang di pagar pembatas tribun.
Baca Juga : Netanyahu Pidato di Sidang Umum PBB, Delegasi RI Pilih Walk Out
Dia mengaku hanya menjalankan tugas dan tidak terlalu paham mengapa disuruh untuk melepas bendera tersebut.
Sontak, video tersebut pun mengundang reaksi beragam dari netizen.
“Kenapa dicopot sih emangnya mengganggu pertandingan? Kan enggak,” tulis akun @sel***.
Baca Juga : Terkait Kerusuhan Suporter Persib, Erick Thohir Tunggu Laporan PT LIB
“Kenapa pada takut mendukung Palestine?,” tulis akun @jus***.
“Di Malaysia aja rame bgt stadion dukung Palestine.. disini malah dilarang,” tulis akun @win***.
“Klub2 di Eropa sana aja berani memasang bendera Palestine saat pertandingan, malah negara yang mayoritas Muslim bertingkah kayak gini,” tulis akun @eri***.
Baca Juga : Persib Minta Maaf Atas Aksi Kampungan Bobotoh yang Pukul Steward Usai Pertandingan
“Gue dukung petugasnya. Fokuslah ke pertandingannya, urusan Palestina ada tempat dan timingnya sendiri,” tulis akun @sta***.
“Jangan salahkan petugas karena petugas hanya melakukan apa yg diperintahkan atasan. Mereka hanya mencari nafkah,” tulis akun @irc***.