Kamis, 03 Agustus 2023 18:06

Unggul Lebih Dulu, PSM Makassar Justru Keok dari Persik Kediri

Kenzo Nambu menggiring bola ke arah pertahanan lawan dan dikepung pemain Persik Kediri. (foto: Official PSM Makassar)
Kenzo Nambu menggiring bola ke arah pertahanan lawan dan dikepung pemain Persik Kediri. (foto: Official PSM Makassar)

ABATANEWS, MAKASSARPSM Makassar menderita kekalahan di pekan keenam Liga 1 2023-2024. Mereka kalah dari tamunya Persik Kediri, dengan skor tipis 1-2, di Gelora BJ Habibie, Parepare, Sulsel, Kamis (3/8/2023).

Padahal, Pasukan Ramang sejatinya unggul lebih dulu 1-0 lewat gol penalti Yuran Fernandes. Akan tetapi, dua gol balasan sukses dihasilkan Kediri hingga tim tuan rumah keok di markas sendiri.

– Jalannya Pertandingan

Baca Juga : PSM Raih Hasil Imbang Atas Semen Padang, Bernardo Tavares Akan Evaluasi Tim

Tim tuan rumah langsung melancarkan tekanan sejak babak pertama dimulai. Tepat di menit 10, PSM Makassar mendapat kesempatan emas dengan adanya sepakan bola mati.

Wiljan Pluim yang mengeksekusi bola sukses mengarahkannya ke Yance Sayuri. Sayangnya, sundulan Yance masih menyamping di sisi kanan gawang Kediri.

Persik Kediri lalu mencoba keluar dari tekanan tuan rumah. Tim berjuluk Macan Putih kemudian melancarkan serangan balik melalui Supardi. Serangan tersebut berbuah manis usai eks Persebaya Surabaya itu dijatuhkan di dalam kotak penalti pada menit 13.

Baca Juga : Dua Pemain PSM Makassar Dipanggil Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024

Tetapi, Jufinho yang mengeksekusi bola gagal menyelesaikan tugasnya lantaran bola menyamping ke sisi kanan gawang PSM. Kegagalan itu membuat Persik Kediri mulai hilang konsentrasi.

Pasukan Ramang kemudian melancarkan serangan bertubi-tubi ke jantung pertahanan lawan. Saat momen Yakob Sayuri mencoba melepaskan diri di jantung pertahanan lawan, ia justru dijatuhkan.

Wasit lalu menunjuk titik putih untuk PSM Makassar. Yuran Fernandes yang mengeksekusi bola sukses menjalankan tugasnya hingga skor menjadi 1-0 di menit 27.

Baca Juga : Tavares Harap Bisa Beri Kado Ulang Tahun 109 Tahun PSM Dengan Menang Lawang Kediri

Unggul satu gol nyatanya tak membuat anak asuh Bernardo Tavares mengendorkan serangan. Mereka justru melancarkan sejumlah serangan meski gagal berbuah gol.

Salah satunya saat kerja sama di dalam kotak penalti lawan antara Yakob, Wiljan Pluim dan diekseku Kenzo Nambu. Sayangnya, bola justru tipis di sisi kanan gawang Kediri.

Alhasil, skor tetap 1-0 menutup babak pertama. Pada babak kedua, Persik Kediri mencoba merubah gaya bermain dengan terus menekan.

Baca Juga : 109 Tahun PSM Makassar, Deretan Mantan Pemain Beri Ucapan

Sementara PSM Makassar, justru terlihat sangat kesulitan menghadapi serangan dari Kediri. Alhasil, tim tamu akhirnya sukses menyamakan kedudukan di menit 52.

Gol itu berawal dari sepak pojok yang disundul Jufinho namun membentur tiang gawang. Bola lalu didapat Yance namun gagal melakukan operan.

Bola justru diterima Bayu Otto sekaligus melesatkan sepakan keras. Bola lalu menembus gawang Ardiansyah dan skor menjadi 1-1.

Baca Juga : PSM Makassar Bikin 2 Pemain Persebaya Surabaya Tidak Dipanggil Timnas Indonesia

Tak sampai di situ, kesalahan kembali dilakukan lini belakang PSM Makassar. Di mana Jufinho berhasil lepas dari pengawalan Yuran dan Erwin hingga sepakannya berbuah gol di menit 54 sekaligus merubah kedudukan 1-2.

Berbagai usaha pun dilakukan PSM Makassar untuk mengejar ketertinggalan. Sayangnya, jangankan gol balasan yang dihasilkan peluang pun tak mampu dihasilkan tim tuan rumah.

Skor pun bertahan 1-2 untuk kemenangan Persik Kediri. Dengan hasil ini, PSM Makassar sudah dua kali kalah di markas sendiri.

Baca Juga : Pelatih Persebaya Paul Munster Yakin Gol Yuran Fernandes Offside

Sebelumnya, Pasukan Ramang juga pernah kalah saat Dewa United bertandang ke BJ Habibie, pada pekan kedua Liga 1. Skor kala itu juga 1-2 untuk kemenangan tin tamu.

Penulis : Wahyu Susanto
Komentar