Selasa, 09 April 2024 20:44

Tok! Pemerintah Tetapkan 1 Syawal 1445 H Jatuh pada 10 April 2024

Tok! Pemerintah Tetapkan 1 Syawal 1445 H Jatuh pada 10 April 2024

ABATANEWS, JAKARTA — Pemerintah melalui Kementerian Agama menetapkan 1 Syawal 1445 H jatuh pada hari Rabu, 10 April 2024.

Keputusan itu disampaikan oleh Kementerian Agama setelah dilakukan pemantauan hilal pada 122 titik yang tersebar di seluruh Indonesia.

“Pada hari ini informasi hitungan hisab, telah dikonfirmasi dengan laporan rukyat dengan petugas-petugas Kementerian Agama yang kita tempatkan di titik-titik rukyat di seluruh penjuru Indonesia. Dari titik tersebut, telah melaporkan bahwa hilal sudah terlihat,” ucap Menteri Agama, Yaqut Cholil.

Baca Juga : Kemenag Klarifikasi Soal Isu Nikah di Hari Libur Dilarang

Lebih lanjut, Gus Yaqut, sapaannya, mengatakan, hasil tersebut telah dibawa ke sidang isbat yang dihadiri oleh para alim ulama, pakar falak dan astronomi, hingga ormas-ormas Islam.

“Disepakati bahwa 1 Syawal 1445 tahu Hijriah jatuh pada hari Rabu tanggal 10 April tahun 2024,” jelas Gus Yaqut.

Dengan hasil ini, masyarakat di tanah air mayoritas akan menggelar salat idulfitri secara bersamaan pada Rabu besok.

Komentar