Jumat, 11 April 2025 08:10

Timnas Indonesia Raih Hasil Sempurna, Rival Asean Gagal ke Piala Dunia U-17

Skuad Timnas Indonesia di Piala Asia U-17 melawan Korea Selatan yang berakhir 1-0 untuk Garuda Muda. (foto: PSSI)
Skuad Timnas Indonesia di Piala Asia U-17 melawan Korea Selatan yang berakhir 1-0 untuk Garuda Muda. (foto: PSSI)

ABATANEWS.COM – Timnas Indonesia meraih hasil sempurna di Piala Asia U-17. Pada laga ketiga Grup C, Garuda Muda kembali menang atas Afghanistan 2-0 di Prince Abdullan Al-Faisal Stadium, Jumat (11/4/2025) dini hari WIB.

Indonesia mampu mencetak gol di injury time babak kedua melalui dua pemain pengganti, Fadly Alberto dan Zahaby Gholy. Pasukan Nova Arianto menang 2-0. Kemenangan ini memastikan Indonesia finis di puncak klasemen Grup C dengan 9 poin.

Di tempat lain, rival Asean yakni Australia, Vietnam dan Thailand mengalami nasib mengenaskan. Australian memang menang 3-2 dari Jepang pada laga ketiga Grup B namun kalah news to head dari UAE dan hanya mampu menempati posisi ketiga grup.

Baca Juga : Semifinal Piala Asia U-17: Uzbekistan vs Korea Utara 3-0, Korea Selatan Kalah Adu Penalti

Hasil ini juga memastikan Tim Negeri Kangguru tersingkir dari Piala Asia U-17 sekaligus gagal ke Piala Dunia U-17. Padahal sebelumnya, Australian masih berpeluang lolos andai mereka memenangkan partai lawan Jepang.

Hal serupa dialami Vietnam yang tersingkir di Piala Asia U-17 sekaligus gagal ke Piala Dunia U-17. Pada partai ketiga Grup B, mereka hanya meraih hasil imbang 1-1 melawan UAE dan hasil tersebut membawa Vietnam kr radar klasemen grup.

Dengan begitu, Jepang yang menempati juara Grup B, dan UAE sebagai runner-up melaju ke babak 8 besar Piala Asia U-17 sekaligis Piala Dunia U-17. Terakhir ada Thailand yang tak mampu meraih poin di tiga laga Grup A dan memastikan tersingkir dari Piala Asia U-17.

Penulis : Wahyu Susanto
Komentar