Senin, 20 Mei 2024 14:37

Tiba di Gorontalo, Rudy Salahuddin Disambut Hangat Warga dan Pejabat Daerah

Penjabat Gubernur Rudy Salahuddin saat menyampaikan sambutan pada ramah tamah dengan Penjagub Gorontalo keempat Ismail Pakaya, unsur pemerintah provinsi, kabupaten/kota dan forokopimda di Rumah Jabatan Gubernur, Minggu (19/5/2024).
Penjabat Gubernur Rudy Salahuddin saat menyampaikan sambutan pada ramah tamah dengan Penjagub Gorontalo keempat Ismail Pakaya, unsur pemerintah provinsi, kabupaten/kota dan forokopimda di Rumah Jabatan Gubernur, Minggu (19/5/2024).

ABATANEWS, GORONTALO – Penjabat Gubernur Gorontalo Rudy Salahuddin terkesan dengan sambutan hangat warga dan pemerintah daerah. Rudy tiba di Gorontalo pada Sabtu kemarin dan menjalani sejumlah prosesi penyambutan adat.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Gorontalo atas penyambutan yang telah diberikan kepada saya mulai dari bandara kemarin ada acara Mopotilolo dan juga acara moloopu di Rumah Jabatan dan tadi sore di Kantor Wali Kota,” kata Penjagub Rudy saat ramah tamah dengan Penjagub Gorontalo keempat Ismail Pakaya, unsur pemerintah provinsi, kabupaten/kota dan forokopimda di Rumah Jabatan Gubernur, Minggu (19/5/2024).

Pria asal Sumatera Selatan itu terkesan dengan adat istiadat Gorontalo. Rudy berharap ia bisa terterima oleh semua lapisan masyarakat. Selama dua hari di Gorontalo, ia berusaha belajar mengedar adat istiadat di daerah dengan falsafah “adat bersendikan sara’ dan sara’ bersendikan kitabullah”.

Baca Juga : Pemprov Gorontalo Gelar Coaching Clinic untuk Tingkatkan Penilaian Maturitas SPIP Terintegrasi

“Kami sedikit banyak dalam dua hari ini belajar mengenai adat istiadat di Gorontalo. Kiranya nanti apabila ada kesalahan-kesalahan kami dalam menjalankan adat istiadat mohon dimaklumi dan dimaafkan karena ibu dari Jawa Barat saya dari Sumatera Selaran. Kami akan terus belajar untuk bisa mengenal lebih dalam lagi terkait Goronralo dan adat istiadatnya,” imbuhnya.

Deputi IV di Kemenko Ekonomi RI itu berharap bisa membangun komunikasi, koordinasi dan sinergi dengan semua pemangku kepentingan . Pencapaian baik yang telah dirintis oleh Ismail Pakaya dan para kepala daerah sebelumnya bisa terus ia lakukan dan yang belum akan ditingkatkan.

Penjagub Rudy besok dijadwalkan mengikuti serah terima jabatan di Aula Rujab. Selanjutnya ia akan menggelar Rapat Koordinasi bersama Pimpinan OPD dilanjutkan dengan Rapat Koordinasi dengan Forkopimda. Pada sore hari, ia akan diterima dengan adat Mopotilolo di Kabupaten Bone Bolango.

Penulis : Wahyu Susanto
Komentar
Berita Terbaru