Senin, 27 Mei 2024 09:10

Tahun Ini, 98,52 Persen Jemaah Baru Pertama Kali Menunaikan Ibadah Haji

Ilustrasi Jemaah Haji. (foto: Reuters)
Ilustrasi Jemaah Haji. (foto: Reuters)

ABATANEWS, JAKARTA – Kementerian Agama (Kemenag) RI mencatat terjadi angka yang tinggi terkait jemaah haji yang baru pertama kali menunaikan ibadah Haji di tahun 2024 ini. Angka itu, berdasarkan keberangkatan jenaah gelombang pertama yang diterbangkan ke Arab Saudi.

Anggota Media Center Kemenag RI, Widi Dwinanda menyampaikan, profil jemaah gelombang I yang telah tiba di Tanah Suci bila dikelompokkan berdasarkan jenis kelamin, didominasi jemaah perempuan. Yakni sebanyak 49.210 orang atau 55,3% dan laki-laki sebanyak 39.777 atau 44,7%.

“Mayoritas jemaah tersebut belum berhaji sebanyak 87.673 orang (98,52%). Bagi mereka, tahun ini merupakan kali pertama mereka berhaji. Sementara jemaah yang sebelumnya telah berhaji hanya 1,48% atau 1.314 orang,” terang Widi saat menyampaikan keterangan resmi Kemenag di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta, Minggu (26/05/2024).

Baca Juga : Kemenag Klarifikasi Soal Isu Nikah di Hari Libur Dilarang

Dengan potret data jemaah gelombang I didominasi perempuan, kebijakan pemerintah memberikan proporsi petugas perempuan cukup banyak tahun ini. Bahkan dinilai sebagai langkah tepat sebagai bentuk afirmasi dan perlindungan jemaah.

Ia menambahkan jemaah haji yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 42 Embarkasi Solo (SOC-42) yang tiba di Madinah pada 24 Mei 2024 kemarin menandai berakhirnya fase kerangkatan jemaah gelombang pertama.

“Sekaligus dimulainya fase keberangkatan jemaah haji gelombang kedua yang akan diberangkatkan dari embarkasi di Tanah Air menuju King Abdul Aziz International Airport (KAAIA) hingga 10 Juni 2024 mendatang,” jelasnya.

Penulis : Wahyu Susanto
Komentar