Minggu, 10 November 2024 11:03

Sulsel Siap Jadi Tuan Rumah MTQ VIII Korpri Nasional 2026

Sulsel Siap Jadi Tuan Rumah MTQ VIII Korpri Nasional 2026

ABATANEWS, MAKASSAR – Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) VII Korpri Nasional yang diselenggarakan di Palangkaraya, Kalimantan Tengah, Sabtu malam (9/11/2024) ditutup secara resmi di halaman Kantor Gubernur Kalimantan Tengah.

Closing ceremony ini ditutup oleh Ketua Umum Dewan Pengurus Korpri Nasional Zudan Arif Fakrulloh. Selain pengumuman juara umum dan para pemenang dalam berbagai klasifikasi, Zudan Arif juga mengumumkan bahwa MTQ VIII Korpri Nasional tahun 2026 akan dilaksanakan di Provinsi Sulsel.

“Karena banyak provinsi yang meminta jadi tuan rumah, maka sekalian kami juga menunjuk Maluku Utara menjadi tuan rumah tahun 2028 mendatang,” ujar Zudan.

Baca Juga : Pemprov Sulsel Raih Zona Hijau dan Opini Kualitas Tertinggi atas Kepatuhan Pelayanan Publik

Setelah mengumumkan penetapan tuan rumah tersebut, Prof Zudan kemudian memberikan bendera pataka MTQ Korpri Nasional kepada Ketua Dewan Pengurus Korpri Sulsel Hasan Sijaya.

Penyerahan bendera pataka ini sekaligus menjadi simbol resmi bahwa tahun 2026 mendatang Sulsel akan menjadi tuan rumah MTQ VIII Korpri Nasional.

“Sulsel memang mengusulkan diri sebagai tuan rumah. Alhamdulillah kita disetujui sebagai tuan rumah MTQ Korpri Nasional tahun 2026. Kami siap dan akan mempersiapkan sejak saat ini,” ujar Hasan Sijaya usai menerima Bendera Pataka.

Penulis : Wahyuddin
Komentar