Senin, 29 November 2021 12:35

Sukses Gairahkan Ekonomi Kreatif, Wonderful Rongkong Diharap jadi Agenda Tahunan

wonderful rongkong
wonderful rongkong

ABATANEWS, MASAMBA — Event Wonderful Rongkong sukses dilaksanakan selama dua hari di Negeri Berselimut Kabut, Sabtu – Minggu (27-28) November 2021 yang dibuka secara resmi oleh Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani.

Dari Fashion Show Batik Rongkong, Festival Kopi Rongkong, Sayembara Logo Wonderful Rongkong, Kemah Pesona Indonesia, hingga Mountain Bike yang diikuti sekira 500 bikers yang datang dari berbagai kabupaten di Sulsel hingga provinsi tetangga, yakni Sulawesi Barat dan Sulawesi Utara.

Indah yang hadir bersama Wakil Bupati, Suaib Mansur, Sekda Armiady, unsur Forkopimda, dan pimpinan PD berharap event tersebut dapat memberi dampak positif utamanya pada sektor ekonomi kreatif pariwisata.

Baca Juga : Forum Anak se-Tana Luwu Gelar Pelatihan 2P di Luwu Utara

“Wonderful Rongkong secara khusus dimaksudkan untuk memperkenalkan bahwa Kabupaten Luwu Utara memiliki sejuta pesona dan potensi pariwisata yang sangat layak untuk kita kembangkan. Tentu dengan kerjasama dan sinergi yang baik dari para stakeholder terkait sebab bicara pariwisata, kita bicara soal kerja kolaboratif,” kata Indah saat menyampaikan sambutan.

Sesuai logo Wonderful Rongkong yang terpilih yaitu kupu-kupu, kegiatan yang perdana dilakukan ini ke depan tentu akan bermetamorfosis dan diharap jadi event tahunan.

“Masih banyak catatan yang akan menjadi bahan evaluasi pelaksanaan kegiatan ini, seperti proses bagaimana ulat menjadi kepompong hingga akhirnya menjadi kupu-kupu. Makna lainnya, kita berharap kupu-kupu dapat menggelitik semua pihak untuk mengambil bagian dalam pembangunan pariwisata, di mana hasil akhirnya adalah peningkatan pendapatan masyarakat dan pertumbuhan ekonomi masyarakat Luwu Utara,” terang bupati perempuan pertama di Sulsel ini.

Baca Juga : Bupati Indah Perjuangkan Nasib Nakes Non-ASN ke Menko PMK

Ia juga berharap, dari kegiatan Wonderful Rongkong, para investor dapat melihat dan melirik potensi pariwisata yang ada di Luwu Utara khususnya di Kecamatan Rongkong.

“Baik itu pengembangan ekonomi kreatif, juga pada sektor perhotelan dan rumah makan. Namun tidak kalah pentingnya pembangunan pariwisata juga harus didukung dengan pemberdayaan masyarakat dimana masyarakat memiliki peran penting sebagai sumber daya manusia pariwisata yang harus kita dorong untuk menjadi tenaga terampil yang siap kerja melalui program-program pemberdayaan yang diberikan. Untuk itu Wonderful Rongkong menjadi salah satu momentum baik masyarakat, pemerintah, media, dan industri pariwisata untuk bersinergi dalam pengembangan ekonomi kerakyatan,” harap Indah yang memukul gong sebagai pertanda dibukanya Wonderful Rongkong secara resmi.

Sementara itu, Kabid Pariwisata Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) yang ditemui usai semua rangkaian kegiatan berlangsung, menuturkan kegiatan tersebut menjadi satu bentuk kesyukuran masyarakat Rongkong sebab menggairahkan sektor ekonomi.

Baca Juga : Bupati Indah Resmikan BTS, Dua Desa di Luwu Utara Kini Bisa Nikmati Internet

“Kami menerima banyak ucapan terima kasih atas terselenggaranya kegiatan ini khususnya dari masyarakat lokal baik itu penggunaan homestay yang tercatat di panitia sekira 170 rumah dengan biaya Rp. 300.000/ malam / rumah, kemudian penjualan merchandise khas Rongkong, begitu juga dengan warung makan, dan sayuran seperti tomat dan cabai yang habis terjual. Tentu masih banyak hal yang harus dievaluasi ke depan, dan seperti pesan ibu bupati, semoga dengan kerja kolaboratif, event seperti ini bisa memberi dampak positif bagi perkembangan sektor ekonomi kreatif di bidang pariwisata,” jelas Bulan Masagena.

Komentar