Sabtu, 27 April 2024 16:04

Statistik Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U-23, Cetak 12 Gol dan Belum Kebobolan

Statistik Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U-23, Cetak 12 Gol dan Belum Kebobolan 

ABATANEWS.COMTimnas Indonesia bakal ditantang Timnas Uzbekistan dalam duel semifinal Piala Asia U-23. Pertandingan akan berlangsung di Abdullah Bin Nasser Bin Khalifah Stadium pada Senin 29 April 2024 mendatang.

Pada laga ini, Marselino Ferdinand dan kawan-kawan tentu harus mewaspadai tim lawan. Pasalnya, statistik menunjukkan bahwa Uzbekistan manjadi peserta Piala Asia U-23 yang paling banyak mencetak gol.

Total 12 gol dihasilkan Uzbekistan sejak babak grup hingga Perempat final. Sebanyak 10 gol diantaranya dicetak pada babak penyisihan grup D.

Baca Juga : Ada Ivar, Justin Hingga Rafael, Ini Daftar Sementara Skuad Timnas Indonesia di Piala AFF

Timnas UAE menjadi negara yang paling banyak dibobol Uzbekistan di babak grup D yakni 5 gol. Menyusul Vietnam dengan total 3 gol dan Malaysia 2 gol. Sementara di perempat final Uzbekistan menghasilkan 2 gol menghadapi Arab Saudi.

Selain pundi-pundi gol, Uzbekistan juga belum menelan kekalahan sejak babak grup Piala Asia U-23. Bahkan, mereka tercatat belum kebobolan mulai dari babak grup hingga perempat final.

Meski demikian, Indonesia tetap punya kans mam mampu memenagkan pertandingan. Apalagi, anak asuh Shin Tae-yong mamampu menumbangkan nega-negara kuat seperti Australia dan Yordania di babak Grup A hingga memulangkan Korea Selatan di perempat final.

Penulis : Wahyu Susanto
Komentar