ABATANEWS – Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Timnas Malaysia pada partai terakhir babak penyisihan grup B, Piala AFF 2020. Anak asuh Shin Tae-yong melibas Malaysia dengan skor telak 4-1.
Gol tersebut dihasilkan masing-masing dari Irfan Jaya pada menit 36 dan 43. Pada babak kedua Indonesia kembali menambah jumlah gol.
Masing-masing dicetak oleh Pratama Arhan di menit 50. terakhir, Elkan Baggot menutup pesta gol Indonesia lewat sundulannya pada menit 82.
Baca Juga : Ada Ivar, Justin Hingga Rafael, Ini Daftar Sementara Skuad Timnas Indonesia di Piala AFF
Dengan hasil tersebut, Indonesia kokoh di puncak klasemen grup B Piala AFF 2020 dengan 10 poin. Sementara di posisi kedua ditempati Timnas Vietnam yang juga mengemas 10 poin.
Indonesia dan Timnas Vietnam hanya selisih satu dalam perolehan gol selama babak penyisihan. Dengan hasil tersebut, Indonesia bakal menantang tuan rumah, Timnas Singapura di partai semifinal Piala AFF 2020 pada 22 Desember 2021.
Timnas Singapura sendiri, merupakan runner up grup A Piala AFF 2020 dengan sukses mengemas 9 poin. Sementara Timnas Vietnam bakal menantang sang juara grup A yakni Timnas Thailand pada 26 Desember 2021.
Baca Juga : Viral Artis Korsel Lee Kyung Kyu Nonton Timnas Indonesia vs Arab Saudi di GBK