Rabu, 09 November 2022 14:19

Sadio Mane Terancam Absen di Piala Dunia, Nasibnya Sama Kapten Timnas Korsel

Pose Sadio Mane dalam suatu pertandingan yang dilakoni bersama Bayern Munich beberapa waktu lalu. (foto: ig/@sadiomaneofficiel)
Pose Sadio Mane dalam suatu pertandingan yang dilakoni bersama Bayern Munich beberapa waktu lalu. (foto: ig/@sadiomaneofficiel)

ABATANEWS – Nasib apes dialami Sadio Mane pada laga pekan 14 Bundesliga musim 2022-2023. Pasalnya, saat Bayern Munich melawan Werder Bremen di Allianz Arena, Mane alami cedera, pada laga yang berlangsung Rabu dini hari (9/11/2022).

Mane mengalami masalah di lututnya saat pertandingan berjalan 15 menit dan langsung mendapat perawatan tim medis. Ia, kemudian kemudian ia digantikan Leroy Sane.

Cederanya bomber Bayern Munich itu, berbuntut pada penampilannya di Piala Dunia Qatar 2022. Sebab Timnas Nigeria, terancam tanpa Mane di Piala Dunia Qatar 2022.

Baca Juga : Real Madrid Raih Trofi Liga Champions ke-15 Usai Tundukkan Dortmund

Padahal, ajang bergengsi empat tahunan itu tinggal menyisakan 11 hari lagi akan terlaksana. Sementara Mane, mengalami cedera lutut yang belum bisa dipastikan bisa sembuh dalam waktu dekat ini.

Kondisi eks Liverpool itu, turut dialami Son Heung Min yang juga terancam absen di Piala Dunia 2022. Sebab kapten Timnas Korea Selatan itu, mengalami cedera pada bagian mata.

Dokumentasi Son Heung Min saat tampil bersama Tottenham Hotspur. (foto:ig/@ hm_son7

Baca Juga : Usai Juara Liga Champions, Halaand Motivasi Pesepakbola: Tak Ada yang Mustahil

Striker Tottenham Hotspur itu, alami cedera saat membela timnya di ajang Liga Champions pekan lalu. Son mengalami retak pada tulang di sekitar mata kirinya setelah berbenturan dengan Chancel Mbamba saat melawan Marseille di Liga Champions pada Rabu (2/11) lalu.

Winger 30 tahun itu pun harus menjalani operasi imbas insiden tersebut. Cedera tersebut membuat Son absen saat The Lilywhites melawan Liverpool pada Minggu (6/11) dan peluangnya mentas di Piala Dunia 2022 pun terancam sirna.

Penulis : Wahyu Susanto
Komentar