ABATANEWS, MAKASSAR — Ketua Angkatan Muda Ka’bah (AMK) Sulsel, Rachmat Taqwa mengeluarkan pernyataan menohok kepada politikus baru PKB, Rijal Djamal.
Seperti diketahui, dalam jumpa pers kemarin (2/8/2023) influencer di media sosial itu sempat menyatakan alasannya hengkang dari PPP dan pindah ke PKB.
Rijal menyebut, alasannya mundur dari anggota Tenaga Ahli Fraksi PPP DPRD Sulsel lantaran sudah tidak sejalan dalam visi dan pemikiran. Selain itu, Rijal juga membantah pernah terlibat aktif dalam kepengurusan PPP, meski menjabat sebagai Wakil Ketua DPW PPP Sulsel.
Baca Juga : PKB Bentuk Ketua Harian, Cak Imin Masuk Kabinet Prabowo-Gibran?
“Mestinya kalau sudah meki saling membantu seperti ini, jangan mi kita saling komentar seperti itu, kan kasar kalau saya bilang sudah mi dikasih pekerjaan di PPP, masih kita dianggap tidak cocoklah, tidak terbukalah,” kata Rachmat Taqwa kepada wartawan, pada Kamis (3/8/2023).
Sekretaris PPP Makassar itu juga menyampaikan, mestinya Rijal bersyukur pernah diberi ‘makan’ lewat agenda PPP.
“Harus ki ingat, sedikit banyaknya yang kita dapat, harus sama-sama kita syukuri,” kata Rachmat.
Baca Juga : Golkar dan PPP Bergabung Dalam Satu Fraksi di DPRD Parepare
RTQ mengatakan bahwa memang akhir-akhir ini partai berlambang ka’bah itu jadi pembahasan. Apalagi dijadikan isu untuk anak muda sebagai nilai tawar agar laku di partai lain.
“Tapi kalau menurut Kakak Rijal yang disampaikan itu benar, saya sarankan teman-teman PKB hati-hati di jalan,” tegas Rachmat.
Sementara itu, Ketua OKK DPW PPP Sulsel, Taufiq Zainuddin mengatakan, Rijal belum pernah melayangkan surat pengunduran dirinya ke partai.
Baca Juga : Basdir Dibonceng Motor ke Pelantikan Anggota DPRD Makassar: Ini Nazar
“Tidak ada surat pengunduran dirinya,” ucap Taufiq, kepada awak media, kemarin (2/8/2023).
Ia pun menyarankan kepada KPU untuk memverifikasi keanggotaan partai Rijal, bila tercatat sebagai bakal calon anggota legislatif dari PKB.
“KPU akan konfirmasi ke yang bersangkutan, partai apa yang dipilih di antara dua partai tersebut (PPP atau PKB),” jelasnya.
Baca Juga : PKB Sudah Tunjuk Siapa Jadi Wakil Ketua DPRD Sulsel dan Ketua Fraksi
Seperti diketahui, Ketua DPW PKB Sulsel, Azhar Arsyad dalam jumpa pers menyebut, Rijal akan diusulkan menjadi bacaleg DPRD Provinsi Sulsel lewat dapil Sulsel III (Gowa dan Takalar).
“Bahkan Pak ketua umum kita (Muhaimin Iskandar) yang menyampaikan langsung kepada saya agar Rijal diberi nomor urut 1,” ungkap Azhar.