ABATANEWS, JENPONTO — Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, Syamsuddin Karlos Kr. Lagu menggelar buka puasa bersama di kediamannya di Desa Boronglamu, Kecamatan Arungkeke, Kabupaten Jeneponto, Minggu (17/4/2022).
Ribuan warga dari sejumlah kecamatan hadir dalam buka puasa ini. Tampak hadir juga Bupati Jeneponto Iksan Iskandar, sederet pejabat SKPD Pemkab Jeneponto serta sejumlah kepala desa se-Jeneponto.
Hadir pula Ketua PAN Sulsel yang juga Anggota DPR RI Ashabul Kahfi, Wakil Bupati Bulukumba Andi Edy Manaf, Ketua DPRD Jeneponto dan sejumlah anggota DPRD Kabupaten Jeneponto.
Baca Juga : Syamsuddin Karlos Disoraki ‘Wattunnami Bupati’ Saat Tutup Turnamen Sepakbola di Rumbia
Syamsuddin Karlos menyampaikan terima kasih atas kedatangan banyak tokoh khususnya ribuan warga yang hadir. Karlos mengatakan, buka puasa ini untuk mempererat silaturahmi dengan konstituen dan juga pemerintah daerah.
“Ini yang datang hampir semua perwakilan dari seluruh kecamatan, bahkan desa di Jeneponto. Semoga Ramadan ini semakin mempererat silaturahmi kita dan juga meningkatkan ketakwaan kita kepada Sang Pencipta,” kata Karlos.
Baca Juga : Fokus Pilkada Jeneponto 2024, Syamsuddin Karlos Tak Lagi Maju Pileg
Ketua Fraksi PAN Sulawesi Selatan ini juga meminta di momentum Ramadan, warga Jeneponto mampu menjaga situasi dan kondusifitas daerah. Syamsuddin Karlos berharap pemerontah dan masyarakat terus bersinergi memajukan Kabupaten Jeneponto.
“Mari kita sama-sama menjaga daerah kita dan saling mendukung untuk pembangunan daerah yang lebih baik,” tambahnya.
Syamsuddin Karlos menjadi salah satu figur yang digadang-gadang bakal maju sebagai Calon Bupati Jeneponto ke depan. Kiprahnya sebagai legislator Sulsel dianggap sebagai modal besar untuk membawanya menduduki posisi 01 di Butta Turatea.