ABATANEWS, MAKASSAR – Dalam sebuah diskusi politik bertema “Makassar Memanggil: Rezki Mulfiati Lutfi, Bukan Perempuan Biasa,” yang digelar di sebuah kafe lokal pada Rabu (21/8/2024), Komunitas Jurnalis Politik (KJP) menyoroti sosok Rezki Mulfiati Lutfi.
Diskusi ini menghadirkan dua pengamat politik ternama, yaitu Dr. Ridwan Fallawang dari Universitas Muhammadiyah Makassar dan Dr. Andi Ali Armunanto dari Universitas Hasanuddin.
Dr. Ridwan Fallawang menggarisbawahi bahwa Rezki Mulfiati Lutfi bukanlah figur baru di dunia politik. Sebelumnya, ia telah menjabat sebagai anggota DPRD Sulawesi Selatan dari Partai NasDem.
Baca Juga : Elektabilitas Meroket, Akademisi Sebut Andi Seto Bisa Salip Mulia
Ridwan juga menekankan bahwa latar belakang keluarga Rezki, yang banyak berkecimpung di bidang politik dan birokrasi, menjadi modal penting dalam karir politiknya.
“Kolaborasi antara Rezki Mulfiati Lutfi dan Andi Seto memberikan kombinasi yang kuat. Rezki memiliki pemahaman yang mendalam tentang legislasi dan budgeting, sementara Andi Seto sangat memahami ranah eksekutif,” ujar Ridwan, menekankan keunggulan pasangan politik ini.
Sementara itu, Dr. Andi Ali Armunanto menyebutkan bahwa keberanian Andi Seto, putra dari Rudianto Asapa, dalam berkolaborasi dengan Rezki adalah langkah yang cukup berani.
Baca Juga : Survei Indikator Politik: Mulia Unggul Jauh dari INIMI dan Sehati, AMAN Selamat Tinggal
“Andi Seto berani memasuki kancah politik Makassar dengan tekad yang kuat dan kemampuan untuk mengakses sumber daya yang diperlukan,” kata Andi.
Menurut Andi, pasangan Seto-Rezki ini memiliki daya tarik unik yang berbeda dari kebanyakan pasangan politik lainnya.
“Kehadiran mereka di panggung politik Makassar memancing perhatian publik karena mereka membawa sesuatu yang berbeda, yang mampu mengundang rasa ingin tahu dan mempengaruhi pilihan pemilih,” tambah Andi.
Baca Juga : LSI Denny JA: Tren Elektabilitas Sehati Meroket, Mulia Perlahan Tergusur
Andi juga mengaitkan keberanian pasangan ini dengan perjalanan politik awal Joko Widodo di Jawa, yang awalnya tidak dikenal namun berhasil membangun fondasi yang kuat dalam karir politiknya.
“Untuk mencapai sukses, pasangan ini membutuhkan strategi branding yang efektif, kerja politik yang solid, serta kampanye yang optimal,” tegas Andi.
Dengan potensi besar yang mereka miliki, pasangan Seto-Rezki bisa menjadi kekuatan baru yang diperhitungkan di politik Makassar.