Jumat, 19 Januari 2024 22:08

Rekor 11 Kemenangan Jepang Kandas Ditangan Irak

Rekor 11 Kemenangan Jepang Kandas Ditangan Irak

ABATANEWS.COM – Rekor kemenangan Timnas Jepang akhirnya kandas juga. Itu, setelah Timnas Irak berhasil mengalahkan Samurai Biru pada partai kedua Grup D, Piala Asia 2024, Jumat (19/1/2024).

Pertandingan yang berlangsung di Education City Stadium itu berakhir 2-1 untuk kemenangan Irak. Dengan kemenangan itu, Irak dipastikan lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2024 dengan 6 poin.

Mereka, masih menyisakan satu laga melawan Timnas Vietnam di matchday ketiga Grup D. Sebelumnya, Irak mampu mengalahkan Timnas Indonesia di matchday pertama Grup D dengan skor 3-1.

Baca Juga : Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asean Lolos Ronde Ketiga Kualifikasi PD 2026, Ini Daftarnya

Selain lolos ke face gugur, Irak juga mematahkan rekor tak terkalahkan Jepang dalam beberapa laga. Tercatat, Jepang sukses tak terkalahkan dalam 11 laga terakhir yang dilakoni.

Dari 11 kemenangan Jepang, delapan diantaranya merupakan pertai persahabatan. Kemudian dua laga dimenangkan di kualifikasi Piala Dunia 2026 dan satu kemenangan diraih di Piala Asia.

Keberhasilan Timnas Irak dalam mematahkan rekor Jepang tergolong cukup mengejutkan. Bagaimana tidak, Jepang yang tampil superior dengan 11 kemenangan diantaranya, sebelumnya sukses menaklukkan raksasa Eropa.

Baca Juga : Takdir Timnas Indonesia: Gagal dan Berhasil yang Selalu Diawali dengan ‘Nyaris’

Sebut saja Timnas Jerman, yang mereka kalahkan di laga persahabatan pada 10 September 2023 dengan skor mencokk 1-4. Pada laga itu, Jerman seperti tertampar lantaran kalah di hadapan publiknya sendiri.

Adapun dengan kekalahan yang diderita Jepang, peluang lolos ke face gugur masih terbuka lebar. Sebab mereka telah mengemas tiga poin usai menaklukkan Vietnam di matchday pertama Grup D dengan skor 4-2.

Selain itu, Jepang juga masih akan melakoni laga ketiga Grup D menghadapi Timnas Indonesia. Laga akan berlangsing di Al Thumama Stadiun pada Rabu 24 Januari 2024 mendatang.

Penulis : Wahyu Susanto
Komentar