Senin, 30 Oktober 2023 08:10

Rans vs PSM, Tekad Tuan Rumah Tutup Putaran Pertama Liga Dengan 3 Poin

Dokumentasi skuad Rans Nusantara. (foto: Official Rans Nusantara)
Dokumentasi skuad Rans Nusantara. (foto: Official Rans Nusantara)

ABATANEWS, MAKASSARRans Nusantara menaruh ambisi besar untuk memenangkan laga pekan 17 Liga 1 2023-2024 dari tamunya PSM Makassar. Laga ini, akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Senin (30/10/2023).

Pelatih Rans Nusantara FC, Eduardo Almeida menekankan, dirinya yakin menutup putaran pertama Liga 1 dengan 3 poin. Sebab sejauh ini, tim besutannya tengah dalam performa yang baik.

“Namun saya pikir kerja sama tim menjadi faktor utama. Dan membuat para pemain bermain sebagai tim dan tidak berfokus secara individu dan setiap saat kami mencoba hal itu,” kata Eduardo Almeida pada konferensi pers jelang laga, Minggu (29/10/2023).

Baca Juga : Dua Pemain PSM Makassar Dipanggil Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024

Penampilan Rans di musim ini memang sangat berbeda ketimbang musim sebelumnya. Pasalnya, sampai pekan 16 Liga 1, mereka mampu menempati posisi lima besar klasemen sementara.

Posisi itu ditempati dari hasil 8 kali menang, 5 kali imbang dan 3 kali kalah. Namun dilaga melawan PSM Makassar eks pelatih Arema FC ini tetap mewaspadai tim yang merupakan juara bertahan Liga 1.

Apalagi, PSM Makassar juga mengalami kondisi yang mulai membaik usai menderita rentetan kekalahan di Liga 1 dan AFC Cup. Namun, dalam dua laga terakhir PSM mampu memenangkan laga masing-masing melawan Arema FC Dmdan Hougang United di AFC Cup.

Baca Juga : Tavares Harap Bisa Beri Kado Ulang Tahun 109 Tahun PSM Dengan Menang Lawang Kediri

“Tapi tentunya kami mempersiapkan segalanya dan menunjukkan yang terbaik. Dan mencoba mendapat tiga poin seperti match-match lainnya,” pungkas Almeida.

Penulis : Wahyu Susanto
Komentar