ABATANEWS, MAKASSAR – Operator sepak bola Indonesia atau PT Liga Indonesia Baru (LIB) secara resmi mengeluarkan jadwal lengkap kompetisi Liga 1 musim 2023-2024.
Dalam jadwal tersebut, PT LIB mengeluarkan jadwal kompetisi mulai dari laga home dan away seluruh peserta kasta tertinggi sepak bola Indonesia.
“Tanggal kick off kompetisi Liga 1 (2023-2024) 1 Juli 2023 sampai 24 Mei 2024. Double round Robin home and away 19 klub 34 pekan dengan 306 pertandingan,” tulis surat PT LIB yang diterima di Makassar, Senin (15/5/2023).
Baca Juga : PSM Raih Hasil Imbang Atas Semen Padang, Bernardo Tavares Akan Evaluasi Tim
Selain itu, PT LIB juga telah menentukan jadwal pertandingan Champions Series di mana peringkat satu sampai empat nantinya akan berhadapan.
Empat tim tersebit akan diadu dengan menggunakan format kompetisi untuk menentukan juara Liga 1 2023-2024.
Format tersebut memang telah ditetapkan mulai kompetisi musim ini dan disetujui oleh peserta klub Liga 1.
Baca Juga : Tavares Harap Bisa Beri Kado Ulang Tahun 109 Tahun PSM Dengan Menang Lawang Kediri
Alhasil, juara Liga 1 nantinya tak lagi digunakan melalui peringkat satu diakhir musim seperti format yang digunakan pada musim sebelumnya.
“Champions Series 4 sampai 26 Mei 2024. Knock-out dia leg home away 4 klub teratas di reguler series 8 pertandingan,” demikian PT LIB dalam surat resminya.
Dengan adanya Champions Series, total pertandingan Liga 1 2023-2024 nantinya berjumlah 314 match.
Baca Juga : 109 Tahun PSM Makassar, Deretan Mantan Pemain Beri Ucapan
Meski demikian, PT LIB sendiri belum mengeluarkan jadwal pertandingan peserta Liga 1 selama satu musim penuh.