Rabu, 13 Juli 2022 09:19

PSM Tetapkan Kalegowa dan Lapangan Syekh Yusuf Lokasi Latihan Tim

Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares (kiri), CEO PT PSM, Munafri Arifuddin (tengah) dan Bupati Gowa, Adnan (kanan) saat meninjau Lapangan Stadion Kalegowa, di Kabupaten Gowa, Sulsel, Selasa (12/7/2022). (foto: Humas Pemkab Gowa)
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares (kiri), CEO PT PSM, Munafri Arifuddin (tengah) dan Bupati Gowa, Adnan (kanan) saat meninjau Lapangan Stadion Kalegowa, di Kabupaten Gowa, Sulsel, Selasa (12/7/2022). (foto: Humas Pemkab Gowa)

ABATANEWS, GOWA – Manajemen PSM Makassar telah menunjuk dua lapangan di Kabupaten Gowa, Sulsel sebagai tempat latihan. Masing-masing adalah Stadion Kalegowa, dan Lapangan Syekh Yusuf.

CEO PT PSM, Munafri Arifuddin mengatakan Bupati Gowa, Adnan telah memberikan izin untuk penggunaan lapangan. Sehingga dipastikan Pasukan Ramang akan menggunakan kedua lapangan tersebut untuk latihan.

“Alhamdulillah direspon dengan baik oleh Bapak Bupati Gowa, Insya Allah PSM Makassar bisa latihan di dua tempat yang disediakan oleh Bapak Bupati Gowa,” ujar Munafri Arifuddin Selasa kemarin.

Baca Juga : Dua Pemain PSM Makassar Dipanggil Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024

Menurutnya, kualitas lapangan di Kabupaten Gowa sangat baik seperti Stadion Kalegowa. Kondisi lapangan tersebut, juga menjadi salah satu yang dicari tim.

“Daripada kita latihan di Jawa, ternyata di sini tersedia lapangan di atas rata-rata yang jauh lebih baik, yang dimiliki Pemerintah Kabupaten Gowa,” imbuh Appi sapaan akrabnya.

Sebelumnya, PSM Makassar melakukan latihan di Lapangan Bosowa Sport Center (BSC) karena dilakukan renovasi. Kemudian, manajemen menunjuk Lapangan Yonzipur, Maros, Sulsel.

Penulis : Wahyu Susanto
Komentar