Minggu, 25 Februari 2024 16:38

Profil TikTok Anda Kerap Dikunjungi? Begini Cara Menonaktifkan Riwayatnya

Ilustrasi aplikasi TikTok
Ilustrasi aplikasi TikTok

ABATANEWS.COM — Pengguna TikTok memiliki berbagai alasan untuk menonaktifkan riwayat kunjungan profil, salah satunya adalah untuk menjaga privasi mereka.

Fitur ini memungkinkan pengguna untuk melihat siapa yang telah mengunjungi profil mereka, namun beberapa mungkin tidak ingin informasi tersebut terlihat.

Untuk menonaktifkan fitur ini, pengguna dapat mengikuti tutorial berikut yang memberikan panduan langkah demi langkah.

  • Buka akun TikTok Anda
  • Pilih menu garis tiga di pojok kanan atas
  • Klik “Pengaturan dan Privasi”
  • Klik “Privasi”
  • Gulir ke bawah di pilih “Tayangan profil”
  • Selanjutnya geser toggle ke kiri untuk menonaktifkan

Baca Juga : Diam-diam TikTok Coba Fitur Baru, Bisa Upload Video Durasi 1 Jam

Cara menonaktifkan riwayat kunjungan langsung dari halaman profil

  • Buka akun Tiktok Anda
  • Klik ikon jejak di pojok kanan atas sebelah menu garis tiga
  • Pilih “Settings” yang ditandai dengan ikon gerigi
  • Selanjutnya geser toggle ke kiri untuk menonaktifkan
Penulis : Azwar
Komentar