ABATANEWS, JAKARTA — DPP PPP menggelar rapat pengurus harian, dalam menyikapi hasil Pemilu 2024. Rapat itu berlangsung di Kantor DPP PPP, Jakarta Pusat, pada Kamis (21/3/2024) malam.
Seperti diketahui, PPP dinyatakan tidak lolos ambang batas parlemen untuk raihan kursi DPR RI, lantaran cuma meraih 3,87 persen suara nasional. Sedangkan, suara minimal untuk bisa menempatkan wakil di Senayan yakni 4 persen.
Selain membahas perihal upaya gugatan di MK terkait keputusan KPU, PPP juga turut memberikan ucapan selamat kepada calon presiden dan calon wakil presiden, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka yang dinyatakan sebagai pemenang pada Pilpres 2024.
Baca Juga : Temui Sekjen PBB, Prabowo Tegaskan Komitmen Indonesia pada Energi Terbarukan
“Atas nama keluarga besar Partai Persatuan Pembangunan kami mengucapkan selamat kepada Bapak H Prabowo Subianto dan Bapak Gibran Rakabuming Raka yang telah mendapatkan suara tertinggi hasil pemilihan presiden dan wakil presiden berdasarkan hasil rekapitulasi suara nasional Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia pada tanggal 20 Maret 2024,” ujar Plt Ketua Umum DPP PPP, Muh Mardiono di hadapan pengurus PPP, seperti dalam keterangan yang diterima, pada Jumat (22/3/2024).
Mardiono juga berharap, hasil ini menjadi yang terbaik buat bangsa dan negara.
“Semoga hasil pemilihan Presiden dan Wakil Presiden ini merupakan yang terbaik untuk bangsa, negara dan rakyat Indonesia,” ucapnya.