Senin, 24 Juni 2024 12:33

Pj. Gubernur Sulsel Hadiri Pengukuhan PAW Pengurus Korpri Palopo 2020-2025

Pj. Gubernur Sulsel Hadiri Pengukuhan PAW Pengurus Korpri Palopo 2020-2025

ABATANEWS, PALOPO – Pj. Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Prof. Dr. Zudan Arif Fakrulloh, SH.,MH, menghadiri pengukuhan Pengganti Antar Waktu (PAW) Pengurus Korpri Kota Palopo masa bakti 2020-2025.

Pengukuhan PAW Korpri Kota Palopo ini, dilaksanakan di aula Ratona Kantor Wali Kota Palopo, Rabu (24/7/2024).

Pada kegiatan ini, Pj. Gubernur Sulsel didampingi Ketua Dewan Pengurus Korpri Provinsi Sulsel, Pj. Wali Kota Palopo, Asrul Sani, SH.M.Si., serta Sekretari Daerah Kota Palopo, Drs.H. Firmanza DP, SH., M.Si

Baca Juga : Hadiri Pembukaan PKM di Universitas Mega Buana Palopo, Ini Pesan Pj Wali Kota Palopo Asrul Sani

Dalam sambutannya, Pj. Wali Kota Palopo, Asrul Sani, melaporkan kepada Pj. Gubernur PSulsel terkait penyelengaraan tugas pemerintahan, pembangunan dan pembinaan masyarakakt di Kota Palopo.

“Pak Pj. Gubernur, Kota Palopo ini memiliki keunggulan alam letak geografis yang strategis, serta ketersediaan infrastruktur wilayah yang lebih memadai,” kata Asrul Sani dalam laporannya tersebut.

Struktur ekonominya, kata Asrul, bergerak dari primer ke sekunder, hingga pada tahun 2023 dalam pembentukan PDRB, sektor perdagangan berkontribusi tertinggi sebesar 23,7% diikuti oleh sektor konstruksi 17,47%, sementara sektor pertanian 16,34%.

Baca Juga : Wakili Asrul Sani, Ilham Hamid Hadiri Hadiri Sosialisasi Manfaat Program BPJS Ketenagakerjaan

“Dibandingkan tahun sebelumnya, meski menurun namun tetap ekonomi tumbuh sebesar 4,34%. IPM pada angka 80,77 atau meningkat sebesar 1,86 poin,” katanya.

Untuk angka pengangguran terbuka, lanjut Asrul, saat ini sebesar 7,81%, atau berkurang 0,39% dari sebelumnya sebesar 8,2%.

“Angka kemiskinan juga menurun, saat ini 7,69% di mana sebelumnya berdasarkan rilis dari BPS Kota Palopo tahun 2024,” jelasnya.

Baca Juga : Paripurna DPRD Palopo, Asrul Sani Tekankan Perubahan KUPA dan PPAS agar Target Awal APBD Dapat Disesuaikan

Untuk inflasi, jelas Asrul, pada Maret 2024 inflasi Year on Year (YoY) sebesar 2,47% dengan indeks harga konsumen (IHK) 106,69. tingkat inflasi month to month (MtM) sebesar 0,90% sementara inflasi tahun kalender (ytd) sebesar 1,80%.

Pada kesempatan ini, Asrul juga melaporkan, serangkaian Pemilu Presiden, DPR, DPD, DPRD Provinsi dan khususnya di Kota Palopo seluruh tahapan hinggan penetapan pemenang, telah dapat dilalui dengan sukses.

“Alhamdulillah berjalan dengan lancar aman dan damai. Kondisi yang sama kita harapkan terwujud hingga suksesnya Pemilihan Wali Kota Palopo di tahun 2024 ini,” sebutnya.

Komentar