ABATANEWS, MAKASSAR – Persikabo 1973 mampu mengikuti jejak Persija Jakarta. Tidak lain sukses membantai PSM Makassar.
Kemenangan Persikabo 1973 itu, diraih saat menghadapi PSM Makassar di pekan 25 Liga 1 2021-2022. Pertandingan yang terlaksana di Stadion Kompyang Sujana, Bali, berakhir 3-0, Selasa (15/2/2022).
Di laga tersebut, Persikabo pertama unggul 1-0 lewat gol Ciro Alves di menit 26. Gol tersebut lahir setelah pemain asal Brazil tersebut menampilkan permainan memukai di depan gawang PSM Makassar.
Baca Juga : PSM Raih Hasil Imbang Atas Semen Padang, Bernardo Tavares Akan Evaluasi Tim
Ia, kemudian mengakhirinya dengan sepakan keras yang tak mampu dijangkau Hilman Syah. Sementara gol kedua, kembali dari Ciri Alves di menit 46.
Menyusul gol ketiga dari Alexander Rakic di menit 82 melengkapi pesta gol Persikabo atas PSM Makassar. Hasilnya, skor bertahan 3-0.
Kemenangan Persikabo ini, sama persis kala Persija Jakarta membantai PSM Makassar di pekan 16 Liga 1. Macam Kemayoran sukses menang 3-0 pada laga yang terlaksana di Stadion Manahan Solo, 7 Desember 2021.