Kamis, 30 Mei 2024 12:04

Perkuat SAKIP Internal Tingkat Provinsi, Inspektorat Gorontalo Gelar Bimtek

Perkuat SAKIP Internal Tingkat Provinsi, Inspektorat Gorontalo Gelar Bimtek

ABATANEWS, GORONTALO – Inspektorat daerah provinsi Gorontalo melaksanakan bimbingan teknis penguatan kapasitas evaluator sistem akuntabilitas kinerja instansi pemerintah (SAKIP) internal tingkat provinsi berlangsung selama tiga hari mulai tanggal 29-31, bertempat di ruang integritas, Rabu (29/5/2024).

Plt. Inspektur Provinsi Gorontalo, Hasan T Huradju, menyampaikan bahwa tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kapasitas teman-teman evaluator baik dilingkungan pemerintah provinsi maupun dilingkungan kabupaten kota.

“Adapaun para evaluator terdiri dari tiga Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yakni inspektorat daerah, biro organisasi dan bappeda. Semuanya pejabat administrator, pejabat pengawas, pelaksana, pejabat fungsional dilingkungan kabupaten kota provinsi Gorontalo,” jelas Hasan.

Baca Juga : Hasil Riset RKLI LPTK Kerja Sama LPPM UNG dan LP2M UNNES: Ustadz Seleb Online dan Moderasi Beragama di Era Digital

Hasan T Huradju juga menjelaskan bahwa kalau di provinsi kami melibatkan evaluator dari OPD yang dianggap berkompeten untuk dapat melakukan evaluasi pada sistem akuntabilitas kinerja instansi pemerintah (SAKIP).

Peserta yang ikut dalam kegiatan bimtek ini berjumlah 50 orang, dimana evaluator provinsi ada 32 orang, paling banyak dari inspektorat yakni auditor dan pengawas pemerintah daerah itu ada 25 orang. Kemudian dari kabupaten kota ada 18 orang.

Penulis : Wahyu Susanto
Komentar