Senin, 08 Juli 2024 08:04

Perkiraan Cuaca Wilayah Sulsel Hari Ini, Sejumlah Wilayah Berpotensi Hujan Ringan

Ilustrasi Hujan. (foto: Istockphoto)
Ilustrasi Hujan. (foto: Istockphoto)

ABATANEWS, MAKASSAR – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) telah mengeluarkan perkiraan cuaca di wilayah Sulsel, Senin (8/7/2024).

Berdasarkan pantauan BMKG, sejumlah wilayah di Provinsi Sulsel masih berpotensi dilabda hujan.

Pagi ini misalnya, diperkirakan berawan dan berpotensi hujan ringan di wilayah Bone, Wajo, Bulukumba, Soppeng, Barru, Parepare, Pinrang, Tana Toraja, Toraja Utara, Enrekang, Luwu, Palopo, Luwu Utara, dan Luwu Timur.

Baca Juga : Jadwal Musim Hujan di Sulsel Versi BMKG

Sementara siang hingga sore hari juga berawan dan berpotensi hujan ringan di wilayah Barru, Bulukumba, Gowa, Luwu, Makassar, Sinjai, Soppeng, Tana Toraja, Toraja Utara, Wajo, Bone, Enrekang, Luwu Timur, Luwu Utara, dan Palopo.

Untuk malam harinya, juga berawan berpotensi hujan ringan di wilayah Bone, Bulukumba, Luwu Timur, Palopo, Sinjai, dan Wajo.

Adaoun pada dini hari juga berawan dan berpotensi hujan ringan di wilayah Bone, Kep. Selayar, Sinjai, dan Bulukumba.

Penulis : Wahyuddin
Komentar