Sabtu, 21 Oktober 2023 19:42

Pemkot Parepare Sukses Bikin Masyarakat Antusias Ikut Kirab Budaya Pemprov Sulsel

Pemkot Parepare Sukses Bikin Masyarakat Antusias Ikut Kirab Budaya Pemprov Sulsel

ABATANEWS, PAREPARE — Pemerintah Kota Parepare mengerahkan sebanyak 100 peserta dalam kirab Budaya Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan, yang digelar di Center Point Off Indonesia (CPI) dan finish di Anjungan Losari Kota Makassar, Sabtu 21 Oktober 2023.

Kegiatan tersebut dilaksanakan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Sulawesi Selatan yang ke 354 pada tahun 2023 ini.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Parepare H Makmur, mengatakan, kegiatan ini merupakan rangkaian HUT Sulsel ke 354 tahun, di mana Kota Parepare terlibat langsung dalam menyemarakkan acara tersebut.

Baca Juga : Jalan Santai Hingga Kirab Budaya Semarakkan Peringatan HUT Sulsel ke-355

“Alhamdulillah kita terlibat langsung sesuai dengan Arahan Bapak Wali Kota Parepare untuk bersama-sama mensukseskan Pelaksanaan HUT Sulsel ke 354 tahun,”katanya.

H Makmur, menuturkan, dalam pelaksanaan ini Pemerintah Kota Parepare mengerahkan kurang lebih 100 peserta yang terdiri dari Para Kepala Sekolah, dab para Arung Bacukiki.

“Pada kegiatan ini sendiri kita libatkan sebanyak 100 peserta yang terdiri dari kepala Sekolah mulai TK, SD dan SMP se Kota Parepare, serta para Arung Bacukiki,”jelasnya.

Penulis : Azwar
Komentar