ABATANEWS, MAKASSAR – Pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius memprediksi laga melawan PSM Makassar akan berjalan ketat. Pertandingan itu merupakan pekan keenam Liga 1 2024-2025 yang berlangsung di Stadion Batakan, Kalimantan Timur, pada hari ini Jumat (20/9/2024).
Menurutnya, pertandingan ini akan berjalan ketat karena kedua tim sama-sama ingin meraih kemenangan. Apalagi di dua laga sebelumnya, baik PSIS dan PSM meraih hasil yang kurang baik.
“Pasti pertandingan akan berlangsung ketat dan pastinya sulit. PSM tim yang bagus, mereka punya pelatih yang pernah membawa mereka juara Liga 1. Menurut saya tim ini, tim yang berbahaya, dan punya pemain dengan tinggi badan yang bagus,” kata Gilbert dalam sesi press conference jelang laga.
Baca Juga : PSM Makassar Pastikan Lepas 4 Pemain ke Timnas Indonesia Untuk Piala AFF 2024
Di dua laga tersebut Mahesa Jenar takluk dari Persib Bandung 2-1 dan Dewa United dengan skor 2-1. Kedua laga yang dijalani PSIS itu, merupakan partai tandang.
“Kami tidak senang dengan hasil yang dalam dua laga terakhir gagal meraih poin. Tapi kalau melihat permainan, terutama saat melawan Persib di babak kedua kami tampil bagus,” ujarnya.
Sementata PSM hanya meraih satu poin dari dua laga sebelumnya. Masing-masing imbang 0-0 dari tamunya Persib Bandung dan kalah 0-1 dari tamunya Arema.
Baca Juga : 4 Pemain PSM Makassar Dipanggil Timnas Indonesia di Piala AFF
“Tapi menurut saya tim ini (PSM) tim yang berbahaya, dan punya pemain dengan tinggi badan yang bagus,” imbuhnya.